Resep Oseng Tempe Kecap
Resep Oseng Tempe Kecap Simple Dapur Kreasi
Resep Masak Oseng Tempe Kecap
Tempe merupakan makanan budaya kuliner nusantara yang tak boleh dilupakan. Nenek moyang kita memang pintar, sebab menurut penelitian, kedelai akan menjadi lebih bermanfaat bagi kesehatan jika dibuat tempe. Hal ini karena proses fermentasi yang dilakukan pada pembuatan tempe akan merubah beberapa kandungan protein dalam kedelai menjadi asam amino, yaitu bentuk protein yang lebih mudah dicerna oleh sistem pencernaan kita. Dengan kandungan proteinnya yang tinggi dan berkualitas ini, menjadikan tempe sangat baik sebagai sumber protein alternatif untuk para vegetarian.
Protein adalah nutrisi penting yang sangat dibutuhkan untuk pembangunan jaringan otot dan membuat enzim, sehingga sangat penting bagi kesehatan tubuh kita. Dan tempe, adalah salah satu sumber protein nabati yang paling mudah didapat serta harganya yang terjangkau.
Berikut resep memasak oseng tempe kecap yang legit, dan pedas manis
Bahan dan bumbu :
- 500 gr tempe, potong-potong kotak kecil, goreng setengah matang lalu tiriskan.
- 3 buah cabai hijau diiris menyerong
- 2 buah cabe rawit, iris-iris(jika suka pedas)
- 1 ruas jari lengkuas, bersihkan, lalu dimemarkan
- 8 buah bawang merah, iris-iris tipis
- 5 siung bawang putih, iris-iris tipis
- 2 lembar daun salam
- 1 lembar daun jeruk
- 3 sdm kecap manis
- 1/2 sdt garam
- 3 sdm minyak goreng untuk menumis
- Air matang secukupnya
Baca juga : Perkedel atau Mendol Tempe
Cara memasak :
- Tumis bawang merah, bawang putih, daun salam, dan lengkuas sampai harumya sudah tercium kuat.
- Tambahkan irisan cabe rawi dan cabai hijau, daun salam, serta daun jeruk, kemudian aduk-aduk hingga layu.
- Tambahkan tempenya yang sudah digoreng tadi, aduk-aduk sebentar. Kemudian masukkan kecap manis dan garam, lalu aduk lagi sampai kecap terlihat merata.
- Tuangkan air matang secukupnya atau sampai membasahi oseng-oseng tempenya. Kemudian aduk-aduk sampai bumbu meresap dengan nyala api kecil.
- Cicipi bagaimana rasanya. Jika garam dan rasa manis kecap dirasa masih kurang, silahkan ditambah sesuai selera.
- Siap disajikan dimeja makan Anda sekeluarga
Baca juga : Kandungan Nutrisi Tempe
Demikian resep masak oseng-oseng tempe pedas manis, sederhana tapi sedap dan yang paling penting, bergizi.
Gallery Resep Oseng Tempe Kecap
Resep Oseng Tempe Sambal Kecap Halhalal
Resep Tumis Tempe Tahu Bumbu Saus Kecap
Resep Membuat Tempe Oseng Masak Kemangi
Resep Tempe Kecap Manis Buatan Sang Bunda Tercinta
Resep Tempe Tumis Kecap Dan Cara Membuat Bacaresepdulu Com
Resep Masak Oseng Tempe Kecap Resepcaramemasak Org
Oseng Tempe Manis Pedas Lezat Murmer Mudah
Resep Masakan Enak Aneka Resep Masakan By Faizrosy
Resep Membuat Tumis Tempe Enak Keeprecipes Your Universal
Resep Tumis Krecek Tempe Bumbu Kecap Pedas Gagaldiet Com
Resep Oseng Tempe Kecap Cah Petai Pasar Bumbu Rempah Rempah
Resep Tempe Kecap Saus Tiram Easy Cooking With Omih
Resep Oseng Tempe Kecap Untuk Menu Sahur
Resep Cara Membuat Oseng Tempe Kecap Hellowind
Resep Tumis Tempe Tahu Dan Kacang Panjang Pedas Manis
Resep Oseng Tempe Kecap Oleh Inggitwm Cookpad
Resep Tumis Tempe Kecap Pedas Manis
Resep Membuat Oseng Tempe Petai Yang Enak Dan Pedas
Tumis Tahu Tempe Sederhana Praktis
Belum ada Komentar untuk "Resep Oseng Tempe Kecap"
Posting Komentar