Resep Pindang Ikan Palembang



Resep Pindang Patin Nanas Palembang Oleh Dewi Riah Cookpad

Resep Pindang Ikan Patin Khas Palembang

Monday, October 29, 2018 Edit
BlogAnekaResep.Com - Selain pempek dan pindang tulang iga, ada satu lagi makanan yang enak dan lezat yaitu pindang ikan patin. Makanan pindang ikan patin khas Palembang sangat terkenal karena kelezatannya. Sajian pindang patin yang berkuah bumbu kuning ini menjadi makanan favorit masyarakat Palembang. Karena ikan patin mempunyai tekstur yang lembut dan tanpa serat akan terasa semakin lezat dengan gurihnya kuah bumbu kuning. Bagaimana apakah Anda mau mencobanya? Kalau Anda mau mencoba untuk membuat pindang ikan patin mari simak resep pindang ikan patin khas Palembang berikut ini:

Bahan resep pindang ikan patin khas Palembang:

  • 500 gram Ikan patin
  • 1 buah Jeruk nipis, ambil airnya saja untuk melumuri ikan
  • 1 sdt garam, untuk melumuri ikan
  • 10 buah cabai rawit
  • 2 buah tomat, dibelah jadi 4 bagian
  • ¼ buah nanas, dipotong-potong
  • 1 ikat daun kemangi, petik
  • 1 ruas jahe, diiris
  • 1 ruas lengkuas, dimemarkan
  • 1 batang serai, dimemarkan
  • 2 lembar daun salam
  • 4 lembar daun jeruk, dibuang tulang daunnya
  • 1 buah jeruk nipis, diperas
  • 1 sdt garam
  • ½ sdt gula pasir
  • 750 ml air

Bumbu halus:

  • 5 buah cabai merah
  • 5 bauh cabai rawit atau sesuai selera
  • 5 siung bawang merah -
  • 3 siung bawang putih
  • 2 ruas jari kunyit, dibakar
  • 2 cm terasi, dibakar

Cara membuat pindang ikan patin:

Pertama-tama bersihkan ikan patin, dan cuci bersih ikan patin sampai tidak ada darah sama sekali agar hilang bau amisnya. Lalu ikan patin dipotong-potong sesuai selera, kemudian lumuri ikan dengan air jeruk nipis dan garam. Diamkan ikan selama 30 menit lalu bilas hingga bersih dan sisihkan.
Siapkan wajan dan panaskan minyak secukupnya lalu tumis bumbu halus sampai harum. Setelah tumisan bumbu harum, masukkan serai, lengkuas, jahe, cabe rawit utuh, daun salam, dan daun jeruk. Lalu aduk hingga rata dan hingga layu.
Kemudian masukan air, dan masak hingga mendidih. Jangan lupa tambahkan garam, gula, dan air jeruk nipis, lalu aduk hingga rata.
Masukkan ikan patin yang telah dibersihkan, dan masak kembali hingga mendidih. Tambahkan potongan nanas dan tomat, lalu biarkan hingga ikan matang dan kuah sedikit menyusut. Cicipi rasanya kalau masih terasa kurang tambahkan garam atau penyedap rasa secukupnya.
Sebelum diangkat masukkan daun kemangi, aduk sebentar kemudian angkat pindang ikan patin. Sajikan pindang ikan patin di mangkuk saji.

Pindang ikan patin telah siap untuk disantap dengan nasi hangat bersama keluarga tercinta.

Selamat mencoba resep pindang ikan patin khas Palembang, atau Anda mau mencoba juga resep pindang tulang iga khas Palembang. Semoga resep pindang ikan patin khas Palembang bermanfaat dan menjadi makanan favorit kelurga Anda. terima kasih.

Gallery Resep Pindang Ikan Palembang

Resep Pindang Ikan Patin

Resep Dan Sajian Pindang Ikan Patin Yang Lezat Joko Warino

Sensasi Mencoba Nikmatnya Pindang Ikan Patin Khas Palembang

Pindang Ikan Khas Palembang Warung Barokah Perpaduan Rasa

Resep Pindang Ikan Patin Palembang

Resep Pindang Patin Masakan Rumahan Jadi Lebih Istimewa

Resep Pindang Ikan Patin Segar Dan Lezat Reseppedia Com

Pindang Patin Palembang Paling Lezat Ini Rahasia Tata Cara

Pindang Wikipedia

Resep Pindang Patin Praktis Sederhana Bahan Bahan Cara

Resep Resep Pindang Ikan Patin Palembang Oleh Marisa Cookpad

Resep Pindang Pegagan Info Ogan Komering Ilir Kayuagung Com

Resep Pindang Daging Sapi Yang Lezat Nikmat Dengan Bumbu Yang Lengkap

Resep Pindang Patin Rahasia Masakan Laut Ala Resto Resep

Resep Pindang Ikan Patin Khas Palembang Blog Aneka Resep

Pindang Daging Khas Palembang Korantangerang Com

Resep Pindang Tulang Praktis Sederhana Bahan Bahan Cara

Resep Pindang Patin

Palembang Cuisine Wikipedia

Pindang Tulang Khas Palembang By R Setiana Lestari Ramadhan

Resep Pindang Ikan Patin Steemit

Berbagi Cara Menurut Munand Cara Memasak Pindang Ikan

Resep Pindang Patin Nanas So Mantapss

Pindang Ikan

Resep Pindang Ikan Patin Palembang Asli Si Cantik Pintar Masak

Resep Pindang Patin Nanas Palembang

Resep Pindang Ikan Patin Khas Palembang Oleh Naads Kitchen


Belum ada Komentar untuk "Resep Pindang Ikan Palembang"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel