Resep Bubur Jagung



Resep Bubur Jagung Keju Gurih Manis Dan Spesial

Resep dan Cara Membuat Masakan Bubur Jagung Ayam Khas Sulawesi Tenggara

Home » Resep Ayam » Resep dan Cara Membuat Masakan Bubur Jagung Ayam Khas Sulawesi Tenggara

Di daerah Sulawesi Tenggara sangat terkenal dengan masakan bubur jagung ayamnya. Bubur jagung ayam khas daerah tersebut merupakan kuliner yang mudah dijumpai di berbagai tempat. Biasanya masyarakat gemar mengonsumsinya sebagai menu sarapan setiap paginya. Bubur jagung ayam ini sebenarnya hampir mirip dengan bubur ayam. Bedanya bubur ayam menggunakan beras sebagai bahan utamanya sedangkan bubur jagung menggunakan jagung manis sebagai sumber karbohidratnya.

Dari segi kandungan gizi sebenarnya bubur jagung tidak kalah bergizinya dengan bubur ayam. Bagi anda yang sedang diet nasi putih tentu menjadi menu yang tepat jika memilih bubur jagung ayam ini. membuatnya pun cukup mudah. biasanya bubur jagung dihidangkan dengan perkedel jagung serta suwiran ayam goreng dan bawang goreng diatasnya. Jika anda ingin mencoba membuat bubur jagung ayam khas Sulawesi Tenggara ini, berikut resep selengkapnya yang bisa anda coba praktekan.

Cara Membuat Bubur Jagung Ayam Khas Sulawesi Tenggara

Bahan Bubur Jagung:

  • Jagung manis 1 buah sisir halus
  • Jagung manis 3 buah diparut halus
  • Bawang putih 2 siung iris tipis
  • Bawang merah 3 siung iris tipis
  • Garam 2 sendok teh
  • Bayam ½ ikat disiangi
  • Kangkung ½ ikat disiangi
  • Merica bubuk ½ sendok teh
  • Air 400 ml
  • Seledri 1 tangkai diiris tipis

Bahan Perkedel:

  • Jagung manis 2 buah diparut
  • Udang kupas 50 gram cincang halus
  • Daun bawang 1 batang diiris tipis
  • Seledri 1 tangkai diiris tipis
  • Tepung terigu protein sedang 50 gram
  • Telur 1 butir kocok lepas
  • Minyak goreng secukupnya

Bumbu Halus:

  • Bawang merah 3 siung
  • Bawang putih 2 siung
  • Merica bubuk ½ sendok teh
  • Garam 1 ¼ sendok teh

Bahan Pelengkap:

  • Bawang goreng
  • Ayam goreng disuwir-suwir sesuai selera

Cara Membuat Bubur Jagung Ayam Khas Sulawesi Tenggara

  1. Masak jagung dengan air mendidih hingga menjadi bubur kemudian masukan bawang putih, merica bubuk dan bawang merah. Tambahkan garam kedalam adonan dan aduk hingga merata. Masak sampai matang.
  2. Kemudian tambahkan bayam, kangkung dan seledri kemudian masak kembali hingga sayuran layu matang.
  3. Untuk membuat perkedelnya campurkan semua bahan untuk perkedel kecuali minyak. Bentuk sesuai selera kemudian goreng dengan minyak panas hingga matang.
  4. Untuk menyajikan bubur anda bisa menghidangkannya dengan tambahan perkedel dan suwiran ayam serta bawang goreng diatasnya.

Bubur jagung khas Sulawesi Tenggara sudah siap dihidangkan. Selamat mencoba dan selamat berkreasi.

Gallery Resep Bubur Jagung

Bubur Jagung Campur Pelangi

Resep Bubur Jagung Yang Lezat Dan Bergizi Idola Anak Anak

Bubur Jagung Manis Keju Nikmat

Sarapan Dengan Bubur Jagung Nangka Kenyangnya Tahan Lama

Resep Kreasi Bubur Sum Sum Buah Nangka Enak Dan Lembut Ala

Ada Gak Ya Sarapan Yang Kenyangnya Tahan Lama Resep Bubur

Menu Buka Puasa Tanpa Nasi Bubur Jagung Suwir Ayam

Resep Bubur Jagung Daging Giling Carimakananbayi Com

Resep Bubur Jagung Manis Untuk Sarapan

Resep Bubur Jagung Manis Spesial Nikmat Dan Lezat

Resep Bubur Jagung Kompasiana Com

Resep Bubur Jagung Legit Menggigit Enaknya Juara Lifestyle

Bubur Jagung Kacang Hijau Saus Gula Merah Resep Sehat Bayi

Resep Cara Membuat Bubur Jagung Manis Yang Sangat Lembut Dan

Resep Bubur Jagung Sederhana Legit Dapur Kreasi

Aceh Jezz Bubur Depok Sajian Sedap

Cara Membuat Bubur Jagung Manis Halus Dan Lembut

Resep Dan Cara Membuat Masakan Bubur Jagung Ayam Khas

Resep Bubur Jagung Keju By Julia Fransisca Halim Dapur Kreasi

Resep Bubur Jagung Pisang Carimakananbayi Com

Resep Dan Cara Memasak Sup Jagung Manis Kental Yang Gurih Enak Dan Sedap


Belum ada Komentar untuk "Resep Bubur Jagung"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel