Resep Makan Bayi 9 Bulan



Tak Perlu Bingung Mencari Menu Untuk Si Kecil Ini 10

Aneka Resep Makanan Bayi Umur 9 -12 Bulan

Memasuki usia 9 bulan, ibu bisa memberikan si kecil makanan dengan tekstur yang lebih kental dan kasar seperti nasi tim untuk melatihnya mengunyah. Pada umur ini, biasanya bayi sudah mulai tumbuh gigi, sehingga secara otomatis dia juga mulai belajar untuk mengunyah. Untuk menunjang pertumbuhan dan perkembangan optimal, si kecil perlu asupan gizi lengkap dan seimbang. Gizi lengkap dan seimbang tak hanya diperlukan untuk tumbuh kembang anak, tetapi bisa juga untuk menghindarikan mereka dari berbagai macam penyakit. Selain variasi jenis makanan, jumlah makanan yang dikonsumsi juga perlu diperhatikan. Hindari kekurangan atau kelebihan gizi tertentu dalam tubuh karena pada menganggu pertumbuhannya. Misalnya, kalau anak kekurangan lemak maka vitamin A, D, E dan K tidak akan tersalurkan dengan baik ke seluruh tubuh karena vitamin ini hanya larut dengan bantuan lemak. Sebaliknya kelebihan lemak akan menyebabkan obesitas yang bisa memicu penyakit degeneratif seperti gangguan jantung di kemudian hari. Penting untuk diingat:
  • Hindari kacang, kecuali dalam teksur halus seperti selai.
  • Hati-hati mengonsumsi ikan, kecuali yakin betul tidak ada duri yang bisa tertelan oleh bayi.
  • Hindari daging berlemak dan garam yang dapat memicu terjadinya obesitas, tekanan darah tinggi dan jantung di kemudian hari (kecuali daging ayam rendah lemak bertekstur lembut dan daging sapi cincang yang mengandung zat besi
  • Jauhi makanan yang rasa asam dan pedas atau makanan yang memicu alergi pada usia ini. makanan tersebut bisa Ibu perkenalkan setelah usia 12 bulan.
 Baca Juga : Menu Makanan Bayi sesuai Umur Umur
Diambil dari bonus majalah AyahBunda, berikut rekomendasi pola makan untuk bayi umur 9 bulan ke atas.

Waktu (pukul)    Menu

5.00 Pagi    ASI 7.00            Bubur Susu 9.00            Nasi Tim 10.00          ASI 12.00          Nasi Tim 14.00          ASI 16.00          Buah 17.00          Nasi tim 19.00          ASI Tengah malam    ASI

 Baca juga : Tekstur Makanan Bayi Sesuai Umur

Bubur Havermut Daging Panggang (untuk 2 porsi) Bahan:
  • 50 gram havermut
  • 120 ml air
  • 3 sdm susu formula bubuk
Daging panggang:
  • 1 buah wortel, potong kecil
  • 2 sdm daging cincang
  • 2 sdm tahu cincang
  • 2 butir telur, kocok
Cara membuat: •    Campur havermut dan air. Jerang di atas api kecil, masak sampai mengental. Angkat, tunggu hingga agak dingin. Tambahkan susu formula, aduk dan sisihkan.

Untuk daging panggang:

•    Panaskan oven hingga 180 derajat celsius •    Campur wortel, daging, tahu dan telur, aduk rata •    Siapkan mangkuk tahan panas, masukkan havermut, taruh campuran wortel di atasnya. Masukkan ke dalam oven dan panggang hingga matang, angkat. •    Makanan bayi siap untuk disajikan Bubur Kacang Merah Saus Mangga (untuk 2 porsi) Bahan:
  • 100 gram kacang merah
  • 100 ml air
  • 1 lembar daun pandan
  • 100 ml susu formula cair
Saus:
  • 100 ml air
  • 50 g daging mangga, potong kecil
  • 2 sdm tepung maizena, larutkan dengan sedikit air
  • 2 sdt air jeruk manis
Cara membuat:
  • Rebus kacang merah sampai lunak. Angkat dan haluskan dengan blender
  • Jerang air dan daun pandan, masukkan kacang merah halus, masak sambil diaduk hingga mengental dan angkat. Tunggu hingga suhu ruangan, tuangi susu formula cair, aduk rata. Tuang ke mangkuk kecil, sajikan dengan saus mangga.
Saus: Jerang air dalam panci kecil, masukkan potongan mangga masak hingga lunak. Tuangi larutan maizena sedikit demi sedikit sambil diaduk rata, angkat, tuangi air jeruk manis, aduk rata

Bunga Kol Saus Keju

(untuk 2 porsi) Bahan:
  • 150 gram bunga kol, potong sesuai kuntum
Saus keju:
  • 10 gram margarin
  • 1 sdm tepung maizeba
  • 150 ml air
  • 50 g keju cheddar parut
  • 2 sendok takar susu formula bubuk
Cara memasak:
  • Panaskan dandang dan kukus bunga kol hingga lunak. Angkat, masukkan dalam piring kecil, sajikan dengan saus keju
Saus keju: lelehkan margarin dalam wajan, masukkan tepung maizena sedikit demi sedikit sambil diaduk. Tambahkan air dan keju, aduk hingga keju meleleh dan susu mengental. Angkat, biarkan agak dingin baru bubuhi susu formula. Aduk rata

Kentang Panggang isi Ayam

(untuk 2 porsi) Bahan:
  • 100 gram kentang, kukus, haluskan
  • 75 ml air
  • 50 gram daging ayam, rebus, cincang halus
  • 2 sdm daun bayam, rebus, cincang halus
  • 1 butir telur ayam
Saus:
  • 2 sdt margarin
  • 1 sdm tepung terigu
  • 250 ml air
  • 3 sendok takar susu formula bubuk
Cara memasak:
  • Panaskan oven hingga 180 derajat celcius
  • Campur kentang halus, air dan dagang ayam, aduk rata
  • Siapkan wadah tahan pans, masukkan setengah bagian adonan kentang, ratakan. Tambahkan daun bayam cincang dan pecahkan telur di atasnya. Tutup kembali atasnya dengan sisa kentang
  • Masukkan ke dalam oven dan panggang selama 20 menit hingga matang. Angkat, hidangkan hangat dengan saus
Saus: panaskan margarin, masukkan tepung terigu dan aduk cepat. Tuangi air sedikit demi sedikit sambil diaduk hingga mengental lalu angkat. Tunggu agak dingin dan tambahkan susu formula bubuk, aduk rata.

Pot Stroberi Susu

(untuk 4 porsi) Bahan:
  • 150 ml air
  • ½ bungkus agar-agar putih
  • 50 gr stroberi, cincang
  • 2 putih telur, kocok kaku
Saus:
  • 50nml air
  • 1 sdm tepung maizena, larutkan dengan sedikit air
  • 50 ml air
  • 1 sendok takar susu formula bubuk
Cara memasak:
  • Jerang air, masukkan agar-agar bubuk, aduk hingga mendidih. Angkat, campur dengan stroberi cincang.
  • Campur kocokan putih telur dengan agar-agar stroberi, aduk rata
  • Siapkan pinggan tahan panas, tuangi adonan agar-agar stroberi. Biarkan hingga mengeras. Angkat, sajikan setelah dingin dengan saus susu.
  • Saus: jerang air, masukkan larutan tepung maizena, aduk hingga mengental, angkat. Biarkan hingga agak dingin dan tambahkan susu formula. Aduk rata

Puding Roti Isi Pisang

(untuk 4 porsi) Bahan:
  • 100 gram roti tawar
  • 250 ml air
  • 100 gram pisang, potong-potong
  • 1 butir telur ayam, kocok
  • Margarin untuk mengoles
  • 3 sendok takar susu formula bubuk
Cara memasak:
  • Panaskan oven hingga 180 derajat celcius
  • Campur roti tawar dan air dalam mangkuk kecil, aduk sampai roti tawar hancur. Tambahkan ¾ bagian pisang dan telur kocok. Aduk rata
  • Siapkan loyang persegi ukuran kecil, olesi margarin dan tuang adonan roti. Susun sisa potongan pisang di atasnya, panggang 45 menit hingga matang. 
  • Angkat dan tunggu hingga dingin. bubuhi susu formula bubuk, aduk rata.

Talam Labu Kuning

(untuk 10 porsi) Bahan: Lapisan bawah:
  • 100 gram labu kuning, kukus, haluskan.
  • 2 sdm tepung sagu
  • 100 ml air
Lapisan atas:
  • 2 sdm tepung beras
  • 2 sendok teh tepung sagu
  • 3 sendok takar susu formula bubul
Cara memasak:

Lapisan bawah: campur labu kuning kukus dan tepung sagu. Tuangi air sedikit demi sedikit sambil diaduk. Sisihkan. Panaskan mangkuk/cetakan kecil tahan panas dalam dandang, isi masing-masing  cetakan sampai ¾ bagian mangkuk. Kukus selama 10 menit sampai matang. Angkat dan sisihkan

Lapisan atas: campur tepung beras dan tepung sagu. Tuangi air sedikit demi sedikit, sambil diaduk sampai rata. Jerang di atas api kecil, aduk-aduk hingga mengental. Angkat dan tunggu hingga agak dingin. Bubuhi susu formula bubuk dan aduk. Tuang ke dalam mangkuk berisi lapisan bawah. Ratakan.

Tim Roti Sayur

(untuk 2 porsi)

Bahan:

  • 40 gram roti tawar
  • 100 ml air
  • 50 gram wortel, parut
  • 50 gram tahu, potong kecil
  • 3 buah buncis, iris halus
  • 1 butir telur ayam
  • 3 sendok takar susu formula bubuk
Cara memasak:
  • Rendam roti tawar dalam air, aduk sampai lumat
  • Masukkan wortel, tahu, buncis dan telur ke dalam roti, aduk sampai tercampur rata
  • Masukkan campuran roti ke dalam mangkuk kecil tahan panas, rendam dalam loyang berisi air, kukus selama 20 menit hingga matang. Angkat, biarkan dingin, bubuhi suus formula bubuk, aduk rata

Gallery Resep Makan Bayi 9 Bulan

Mpasi Bayi 9 Bulan When Samosir Meets Krones

Resep Mpasi Enak Menu Mpasi Mudah Dibuat Dan Bergizi

10 Resep Mpasi 6 Bulan Homemade Sehat Bayi Lahap

Tekstur Makanan Bayi Sesuai Tingkatan Usia Spesialis

Resep Bubur Susu Bayam Wortel Usia 6 9 Bulan Bummbu

6 Resep Makanan Bayi 6 Bulan Untuk Kecerdasan Otak Dan Bikin Gemuk

5 Resep Masakan Bayi 9 Bulan Yang Pas Lumbung Resep

Resep Mpasi Untuk Menambah Berat Badan Bayi 9m

Dijamin Berhasil Moms Ini Dia Resep Bubur Sumsum Untuk

10 Resep Menu Mpasi 9 Bulan Kaya Manfaat Popmama Com

Resep Mpasi Enak Menu Mpasi Mudah Dibuat Dan Bergizi

Manfaatnya Tak Diragukan 4 Kreasi Labu Kuning Untuk Bayi

Ini Dia Panduan Penyajian Mpasi Yang Bikin Anak Nafsu Makan

Tak Perlu Bingung Mencari Menu Untuk Si Kecil Ini 10

18 Mpasi Untuk Si Kecil Yang Sudah Berusia 6 Bulan Vitamin Asi

Mbak Kahiyang Ayu Ini 3 Rekomendasi Mpasi Untuk Sedah Mirah

Resep Bubur Bayi Enyaaakkkk Mpasi 9 Bulan Oleh Noviana Nophi

10 Resep Praktis Untuk Anak Usia 1 2 Tahun Resepkoki Co

Resep Bubur Bayi 9 Bulan Daging Keju Wortel Mpasi Oleh Mak

50 Resep Makanan Bayi For Android Apk Download

Resep Mpasi 08 Mee Suah Salmon Schotel Mpasi 9 Bulan 1 Tahun Cikal Ananda

Resep Makanan Bayi 9 Bulan Sehat Lezat Bundacerdaz

6 Resep Mpasi 9 Bulan Sederhana Dan Mudah Dibuat

3 Resep Mpasi Rumahan Daging Ayam Untuk Bayi 6 9 Bulan

Makanan Bayi 9 Bulan Archives Reseponline Info

Resep Bubur Bayi 9 Bulan For Android Apk Download

Aneka Bubur Untuk Bayi 9 Bulan Plus Bundagemes Blog


Belum ada Komentar untuk "Resep Makan Bayi 9 Bulan"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel