Resep Kari Daging Sapi
Resep Kari Daging Sapi Khas India Oleh Susi Faniati Cookpad
Resep Kari Daging Sapi a la Jepang (Japanese Beef Curry)
Sering melihat saus kari Jepang instan dalam kemasan kotak di supermarket? Jika suka keluyuran di supermarket dan hobi memelototi aneka bahan dan makanan disana (seperti saya!) pasti tahu dengan kari yang dimaksud. Merk yang paling terkenal dan mudah ditemukan adalah Golden Curry, warna kemasannya bermacam-macam mengikuti tingkat kepedasan si kari. Nah dulu saya sama sekali tidak berminat dengan kari a la Jepang, menurut saya tekstur dan tampilannya aneh, tidak seperti hidangan kari umumnya. Apa enaknya menyantap kari berkuah kental seperti vla ini bukan? Tapi sekarang, saya akui saya sangat, sangat suka dengan kari Jepang. Kuah kentalnya yang terbuat dari roux (mentega dan tepung yang ditumis) justru membuat kari ini terasa berbeda dari kari umumnya. Ketika disiramkan ke permukaan nasi, perpaduannya sungguh eksotis, dan dijamin sepiring nasi pasti kurang nendang. Ah susah dijabarkan dengan kata-kata kelezatannya. 😃
Kari Jepang merupakan hidangan kari yang umumnya terbuat dari daging atau ayam dengan tambahan bawang bombay, kentang dan wortel. Hidangan ini diperkenalkan pertama kali di Jepang pada era Meiji (1868 - 1912) oleh bangsa Inggris, saat itu subkontinen India masih menjadi daerah kekuasaan Inggris. Resep kari yang diperkenalkan di Jepang bukan lah kari India, tetapi berdasarkan pada bubuk kari Inggris yang dianggap sebagai hidangan asli Barat (Western). Pada tahun 1870-an, kari mulai umum dihidangkan di Jepang dan menjadi hidangan pokok dalam makanan Jepang. Masakan ini menjadi populer di kalangan tentara angkatan darat Jepang, kemudian mulai masuk ke kantin-kantin sekolah, pada awal abad ke-2o mulai terkenal di angkatan laut Jepang. Saat ini, sejak tahun 2000, kari menjadi makanan yang lebih banyak disantap dibandingkan sushi atau tempura.
Poin krusial membuat kari Jepang adalah pada proses memasak roux. Agar tepung mampu matang dengan baik, sehingga tidak meninggalkan jejak rasa mentah di lidah maka mentega atau margarine harus digunakan cukup banyak. Tepung lantas dimasak dengan api kecil sambil diaduk-aduk hingga warnanya berubah kecoklatan. Api kecil dimaksudkan agar tepung mampu matang perlahan dengan baik tanpa ada rasa pahit atau gosong. Jika telah tercapai tekstur dan warna roux yang diinginkan baru bubuk kari ditambahkan dan dimasak hingga harum. Roux inilah yang kemudian kita pakai untuk mengentalkan kuah kari. Untuk menghasilkan rasa maksimal maka gunakan bubuk kari yang benar-benar berkualitas. Walau kini banyak dijual di supermarket aneka bubuk kari siap pakai namun umumnya rasanya kurang begitu nendang. Saya pernah membeli satu merk di supermarket, rasa, aroma dan warnanya lebih dominan kunyit bubuk dibandingkan rempah kari. Jika berkesempatan berkunjung ke Batam, Malaysia atau Singapura maka disana banyak dijual bubuk kari India asli dengan cita rasa rempah yang nendang. Atau beberapa online shop kini sudah banyak yang menjual bubuk kari berkualitas, beberapa merk yang saya rekomendasikan adalah De Maderaas dan Malabar. Berikut ini resep dan prosesnya ya.
Kari Daging Sapi a la Jepang (Japanese Beef Curry)
Resep modifikasi sendiri
Untuk 8 porsi
Tertarik dengan resep kari lainnya? Silahkan klik pada link dibawah ini:
Massaman Curry - Kari a la Thai yang super lezat!
Bahan:
- 400 gram daging sapi, potong 2 x 2 cm - 1/4 sendok teh garam - 2 sendok makan tepung maizena - 3 buah kentang, kupas potong kotak 2,5 x 2,5 cm
- 3 buah wortel, kupas, potong ketebalan 2 cm
- 1 liter air
- 65 ml santan kental instan
Bumbu:
- 1 buah bawang bombay, belah dua, iris tipis
- 3 siung bawang putih, cincang halus
- 3 cm jahe parut
- 2 buah kembang lawang / pekak (star anise)
- 1 batang kayu manis (5 cm)
- 1 sendok makan air asam jawa
- 1 sendok makan gula jawa, sisir halus, atau gula pasir
- 2 sendok makan saus tomat
- 1 sendok makan kecap inggris (optional)
- 1/2 sendok makan garam
- 1 sendok teh merica bubuk
- 1 sendok teh kaldu bubuk
Bahan dan bumbu roux:
- 3 sendok makan mentega
- 3 sendok makan tepung terigu
- 1 1/2 sendok makan bubuk kari instan (saya pakai merk De Maderaas)
- 1 1/2 sendok makan bubuk cabai (saya pakai merk De Maderaas)
- 200 ml air
Cara membuat:
Membuat roux
Siapkan wajan anti lengket, panaskan mentega hingga meleleh. Masukkan tepung terigu, aduk cepat dan masak hingga terigu tercampur dengan mentega. Masak dengan api kecil sambil diaduk-aduk hingga roux berubah warnanya menjadi kecoklatan. Jangan gunakan api besar dan selalu aduk agar roux matang dengan baik dan tidak gosong.
Tambahkan bubuk kari dan cabai bubuk, aduk rata. Tumis selama 1 menit sambil diaduk-aduk hingga tumisan harum. Masukkan air, masak hingga kental. Angkat dan sisihkan.
Membuat kari
Siapkan daging, tambahkan garam dan tepung maizena, aduk rata, sisihkan. Siapkan wajan, panaskan 1 sendok makan minyak. Masukkan 1/2 bagian daging, tumis hingga permukaannya agak kecoklatan. Jangan masukkan daging terlalu banyak ke pan, air yang keluar dari daging akan membuatnya seperti direbus. Tumis sisa daging lainnya. Angkat dan sisihkan.
Tambahkan 1 sendok makan minyak di wajan, tumis bawang bombay hingga harum dan berubah karamel (sedikit kecoklatan), masukkan bawang putih dan jahe, tumis hingga bawang matang dan harum.
Tambahkan daging, aduk hingga rata. Masukkan air, kayu manis dan kembang lawang. Rebus dengan api sedang hingga daging lunak dan matang. Jika air berkurang tetapi daging belum lunak tambahkan air panas mendidih dan masak hingga daging empuk. Masukkan kentang, wortel, air asam saus tomat, kecap inggris, gula, garam, kaldu bubuk dan merica bubuk, masak hingga kentang dan wortel matang.
Tuangkan 200 ml air ke adonan roux, aduk hingga teksturnya mencair, masukkan roux ke rebusan daging dan sayuran di panci. Aduk dan masak hingga kuah mengental. Jika terlalu kental tambahkan air panas. Aduk dan masak hingga mendidih, masukkan santan kental, aduk rata. Masak dengan api kecil hingga santan matang, harum dan kuah mendidih. Cicipi rasanya, sesuaikan asin dan manisnya. Angkat, sajikan dengan nasi hangat. Super maknyus!
Sumber: Wikipedia - Japanese curry
Gallery Resep Kari Daging Sapi
Resep Dan Cara Membuat Masak Kare Kari Daging Sapi Yang Enak Dan Sedap
Berani Bumbu Yuk Praktikkan Sederet Menu Khas Aceh Berikut
Resep Cara Memasak Gulai Daging Sapi Lembut Dan Enak
Resep Dan Cara Membuat Sajian Kari Daging Sapi Spesial Tanpa
Resep Kari Daging Sapi Kentang Ala India Oleh Tinakitchen
Sambut Idul Adha Dengan Menu Spesial Coba Resep Kari Daging
Resep Kari Daging Sapi Tanpa Santan Toppa Lada Khas Sulawesi
Resep Kari Daging Kental Ekstra Pedas Oleh Prasetyo Wijaya
Resep Alternatif Untuk Lebaran Kari Daging Sapi Womantalk
Resep Gulai Daging Sapi Oleh Diyah Kuntari Cookpad
Resep Kari Daging Sapi A La Jepang Japanese Beef Curry Jtt
Resep Dan Cara Membuat Iga Kambing Masak Bumbu Kare Yang
Videos Matching Resep Gulai Daging Sapi Khas Banjar
Resep Kari Daging Sapi Ini Gurihnya Pol Banget Loh
Resep Kari Daging Sapi Resep Kuliner Cookpad Indonesia
Resep Membuat Gulai Daging Sapi Gurih Katalog Kuliner
Resep Kari Daging Tongseng Daging Sapi Oleh Mamamia S
Resep Kari Daging Sapi Langsungmasak
Resep Kari Daging Sapi Kuah Santan Bumbu Kuning Resep
Bumbu Resep Gulai Daging Sapi Nikmat Resep Om
Resep Gulai Daging Sapi Ala Tkw Taiwan
Resep Dan Cara Memasak Gulai Daging Sapi Yang Lezat Nikmat Dan Praktis
Resep Aneka Gulai Daging Sapi Kentang By Yendaniels
Resep Kari Daging Sapi Simpel Oleh Agustinahabibi Cookpad
Resep Kari Daging Ala Chef Rudy Choirudin Yang Lezat Begini
Cara Membuat Lontong Kari Daging Sapi Khas Bandung Resep
Belum ada Komentar untuk "Resep Kari Daging Sapi"
Posting Komentar