Resep Sayur Daun Kelor



Sup Ayam Daun Kelor

5 Resep Sayur Daun Kelor Lezat nan Berkhasiat

Sayur daun kelor menjadi pilihan bagi mereka yang ingin mendapatkan manfaat daun kelor yang nikmat. Kita tidak perlu susah memikirikan rasa ketika mengkonsumsinya. Karena kalau sudah menjadi sayur yang lezat maka kita tinggal memakannya. Ada sayur kelor berkuah bening dan ada yang santan. Lalu ada cara membuat tumis daun kelor.  Berikut ada beberapa resep sayur daun kelor:

A. Sayur Daun Kelor Berkuah Bening

Sayur berkuah bening memang sangat segar bila dimakan apalagi pada siang hari. Salah satu sayur bening yang enak adalah daun kelor. Berikut ini adalah jenis – jenis resep sayur daun kelor berkuah bening.

Baca Juga Artikel Penting Ini:

1. Sayur Bening Daun Kelor Gambas

Bahan – bahan untuk membuat sayur daun kelor dengan campuran gambas ini adalah 1 genggam daun kelor, 1 batang wortel, 1 batang gambas atau lebih sering disebut sebagai oyong, 1 buah tomat, 3 siung bawang putih iris tipis, serta 2 siung bawang merah iris tipis. Langkah pembuatannya yaitu pertama – tama, tumis bumbu bawang merah dan bawang putih dengan sedikit garam. Setelah itu, rebus air dan masukkan bahan – bahan sayur yang sudah dipotong sesuai selera. Tes rasa dan jangan terlalu matang karena gizinya bisa menguap.

2. Sayur Bening Daun Kelor Jagung

Resep sayur daun kelor yang satu ini bisa dibuat dengan bahan – bahan 3 siung bawang putih, 3 siung bawang merah, 1 buah kemiri, 1,5 ruas lengkuas, 1 batang wortel, 1 buah jagung manis, serta garam, gula dan penyedap rasa secukupnya. Cara pembuatan resep ini antara lain, tiris halus dan tumis bawang putih, bawang merah, kemiri dan lengkuas. Setelah itu, masukkan semua sayur yang sudah dipotong dadu, dipetik, maupun dipipil. Untuk daun kelor bisa dimasukkan terakhir. Tambahkan garam, gula atau penyedap rasa sesuai selera.

3. Sayur Kunci Daun Kelor

Mirip dengan sayur kunci daun bayam, bahan yang dibutuhkan antara lain 2 siung bawang putih, 3 siung bawang merah. 6 buah cabai kecil hijau, 2 cm ruas kunci, serta terasi, garam dan gula secukupnya. Cara membuat sayur daun kelor ini adalah haluskan semua bumbu dan tumis sampai harum. Setelah itu, didihkan air dan masukkan semua bahan sayur ditambah tumisan bumbu halus. Tambahkan garam dan gula secukupnya lalu tes rasa dan sajikan hangat.

B. Sayur Daun Kelor Berkuah Santan

Jika ingin sayur yang lebih berbobot, maka memasaknya bisa menggunakan bahan santan. Selain lebih mengenyangkan, bagi anak – anak kandungan santan juga cukup dibutuhkan untuk proses pertumbuhan. Berikut adalah 2 contoh resep simplenya.

1. Bobor Pepaya Daun Kelor

Bahan – bahan yang diperlukan meliputi 1 buah pepaya muda ukuran sedang, 1 ikat daun kelor, 2 siung bawang putih, 3 siung bawang merah, 2 buah kemiri. 1 sendok teh ketumbar, 1 bungkus santan instan, serta gula jawa, garam, daun salam dan lengkuas secukupnya. Cara membuat sayur daun kelor ini yaitu iris pepaya sampai berbentuk kotek api, lalu haluskan bumbu dan tumis. Jika sudah berbau harum, tambahkan sedikit air dalam tumisan. Setelah itu, masukkan pepaya dan daun kelor sampai matang.

2. Sayur Asam Sukun Daun Kelor

Untuk membuat resep sayur daun kelor ini dibutuhkan bahan – bahan 500 gram buah sukun muda, 2 ikat daun kelor, 5 buah kemiri, 1 batang serai geprek kuncir, 1 bungkus santan instan, 3 buah cabai keriting, serta asam, garam. terasi, gula, dan penyedap rasa secukupnya. Cara pembuatannya yaitu potong semua sayur sesuai selera. Setelah itu, haluskan semua bumbu dan tumis. Campur sedikit air dan tambahkan santan instan. Setelah mendidih baru masukkan semua potongan sayur hingga matang.

Cara Membuat Tumis Daun Kelor

sayur daun kelor

Daun kelor merupakan daun yang sedang naik daun karena khasiatnya, dan salah satu cara yang tidak kalah populer adalah tumis daun kelor. Bahan yang dibutuhkan adalah daun kelor 1 ikat. Kemdian bumbu-bumbunya yaitu bawang putih 2 siung, cabe merah 2 buah, saus tiram 1 sdm, garam 1/2 sdt.

Cara memprosesnya yaitu pertama momotong batang yang agak panjang. Kemudian bawang putih, dikeprek, dan diiris halus. Cabe merah dicuci lalu diiris.

Setelah semua bahan siap diproses maka kita mulia menumis bawang putih sampai harum, lalu masukan cabe merah dan daun kelor. Aduk tumisan dengan pelan kemudian beri garam, saus tiram dan air sedikit. Aduk sampai merata dan dirasa sudah cukup matang. Cicip sesekali untuk mengetahui apakah rasanya sudah pas apa belum. Kalau sudah angkat dan hidangkan.

Zams Herbalis adalah penggiat herbal yang mencoba berbagi online sejak tahun 2016. Bersama herbalis ginanjar, mengumpulkan berbagai tips herbal dari empiris dan medis. Semoga dengan tulisan-tulisan ini bisa bermanfaat.

Gallery Resep Sayur Daun Kelor

Resep Sayur Bening Bayam Anda Mau Tahu Tips Atau Cara

Cara Membuat Sayur Bayam Bening Yang Enak Dan Menggugah

Cara Memasak Daun Kelor Ada Di 5 Resep Lezat Ini

Sayur Bening Daun Kelor Pas Untuk Ibu Menyusui Dan Balita

Resep Sehat Sayur Bening Daun Kelor Sederhana Menu Hari

Pantang Ribet 5 Resep Olahan Daun Kelor Ini Bisa Dicoba

14 Manfaat Daun Kelor Untuk Kecantikan Dan Kesehatan

Resep Sayur Asem Daun Kelor Resep Kuliner Cookpad Indonesia

Resep Sayur Daun Kelor Plus Timun Oleh Ibu Rumah Tangga Yg

Home Bubba Cookle

Resep Praktis Bening Daun Kelor Dan Wortel Enak Gurih

Sop Daun Kelor Resep Easy Healthy

7 Resep Olahan Daun Katuk Mudah Dan Lezat Resepkoki

Cara Simpel Memasak Sayur Daun Kelor Klik Ini Klik Hijau

Resep Sayur Bening Daun Kelor Paling Mudah Dan Praktis Ala Bunda Tika

Resep Sayur Daun Kelor Yang Segar Widhiaanugrah Com

Berbagai Variasi Olahan Daun Kelor Yang Menyehatkan

Lodeh Daun Kelor Labu Kuning Resep Easy Healthy

Cara Mengolah Daun Kelor Untuk Konsumsi Sehari Hari Dan

Tumis Daun Kelor Saus Tiram Resep Easy Healthy

Resep Sayur Daun Kelor


Belum ada Komentar untuk "Resep Sayur Daun Kelor"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel