Resep Rica Rica Ayam Rumahan



13 Resep Ayam Rica Rica Sederhana Mudah Praktis 100 Enak

Resep masakan ayam rica rica dan cara membuat ayam rica rica

Resep masakan ayam hari ini yakni rica rica khas Manado. Sesuai dengan namanya tentunya cita rasanya pedas merekah. Cara membuat ayam rica rica pedas ini cukup mudah. Nusantara memang kaya aneka resep masakan. Hampir setiap daerah nusantara mempunyai resep masakan khas asal daerah. Hari ini admin akan mencoba membahas resep masakan dari Indonesia bagian timur khususnya daerah Manado yakni resep masakan ayam pedas khas daerah Manado.

Manado terkenal dengan resep ayam pedasnya dengan menggunakan cabe rawit merah. Dari namanya sudah jelas yakni rica rica yang berarti rasa pedas, maka sudah tentu cita rasa pedas akan lebih dominan sehingga dapat membangkitkan selera makan bunda sekeluarga. Namun demikian meskipun masakan ayam pedas ini tetap mengutamakan kelezatan khas manado.

Resep masakan ayam pedas dari manado ini sudah masuk dalam kategori resep masakan indonesia, sehingga setiap ibu rumah tangga atau mereka yang gemar memasak tentu memiliki resepnya, bagaimana dengan bunda?. Tidak perlu kuatir sebab hari ini saya mau berbagi resep masakan ayam rica rica yang dilengkapi dengan petunjuk lengkap dan jelas cara membuat masakan ayam rica rica khas manado ini, sehingga bunda dapat mempersiapkan alat tulis untuk menulis resepnya dan mencoba memasaknya di dapur kesayangan.

Cara membuat ayam rica rica sebenarnya tidak ada yang istimewa dan tidak jauh berbeda dengan resep masakan ayam pedas lainnya. Namun tentu saja mempunyai cita rasa yang berbeda. Meskipun rasanya cukup pedas namun bunda sekeluarga tetap dapat menikmati kelezatannya. Perpaduan cita rasa pedas, gurih, asin, dan manis dengan komposisi sempurna sehingga tercipta kelezatan yang tiada duanya. itulah sebabnya kenapa masakan ayam ini begitu terkenal.

Bagaimana sebenarnya rahasia bumbu ayam rica rica khas manado. Asal bunda tahu aja bahwa bumbu bumbu yang digunakan cukup sederhana dan tidak ada bahan bumbu istimewa. Bahan bumbunya seperti : bawang putih, bawang merah, dan tentu saja cabe rawit merah atau bisa juga diganti dengan cabe merah atau cabe hijau, yah terserah selera bunda aja.

Penggunaan ayam kampung lebih disarankan agar supaya mencapai tingkat kelezatan sempurna, seperti kita tahu bahwa kualitas ayam juga dapat menentukan kelezatan setiap masakan. Keunikan resep ayam rica rica ini terletak pada penggunaan jahe dan daun jeruk nipis, sehingga menimbulkan aroma cita rasa yang unik. Bagaimana bunda sudah siap dengan alat tulis, yuk kita mulai dari sekarang.

Petunjuk lengkap cara membuatnya

Bahan utama

  • Ayam : 1 ekor potong menjadi 8 atau 10 bagian.

Bahan bumbu lainnya

  • Serai : 3 hingga 4 batang dan buang ujungnya.
  • Daun jeruk purut ( nipis ) : 5 hingga 6 lembar.
  • Daun pandan : 2 lembar ( di ikat simpul ).
  • Daun kemangi : 2 ikat.
  • Jeruk nipis : 2 butir.
  • Air : 1 gelas.
  • Minyak goreng : secukupnya.

Bumbu halus

  • Bawang putih : 6 siung.
  • Bawang merah : 8 siung.
  • Cabe merah : 8 buah.
  • Cabe rawit merah : 4 buah.
  • Jahe : ± 1 kerat ukuran jempol tangan.
  • Garam : ± 2 sendok teh ( secukupnya sesuai selera ).
  • Penyedap rasa : ± ½ sendok teh ( jika diperlukan ).

Cara membuat

  • Garis garis daging ayam dengan ujung pisau supaya bumbu meresap hingga ke dalam dan tempatkan dalam wadah plastik.
  • Potong beberapa bagian 1 jeruk nipis dan peras di atas daging ayam dan tambah sedikit garam. Kemudian remas remas untuk menghilangkan bau amis daging ayam. Tunggu hingga sekitar 5 hingga 10 menit kemudian cuci hingga bersih.
  • Haluskan bumbu ( bawang putih + bawang merah + cabe merah + cabe rawit + jahe ).
  • Buang bagian ujung serai dan keprek keprek ( memarkan ).
  • Peras jeruk nipis dan tempatkan dalam wadah kecil.
  • Goreng daging ayam hingga setengah matang. Kemudian tempatkan dalam wadah.
  • Tumis bumbu halus dengan api kecil dan aduk aduk. Tambahkan ( serai + daun jeruk nipis ( remas remas dahulu ) + daun pandan ) dan tunggu hingga tercium bau wangi.
  • Kemudian masukkan daging ayam. Masukkan juga daun kemangi dan tambahkan air 1 gelas dan aduk aduk supaya daging ayam tertutup bumbu. Jangan lupa tambahkan garam dan penyedap rasa lantas tutup ( di ungkep ) supaya bumbu meresap sempurna.
  • Setelah matang dan air tinggal sedikit, kemudian tuang air jeruk nipis dan aduk aduk hingga daging ayam matang sempurna.
  • Masakan ayam rica rica telah matang dan siap di sajikan.

Demikian bunda petunjuk lengkap cara membuat masakan ayam rica rica khas daerah manado. Dengan mengikuti petunjuk setahap demi setahap maka bunda dapat membuat masakan ayam rica rica manado ini sendiri di rumah. Sajikan bersama nasi putih hangat wow sejuta rasanya. Ingin mencoba resep masakan ayam yang lain, silahkan mencoba resep ayam goreng pedas cita rasa modern.

Gallery Resep Rica Rica Ayam Rumahan

Resep Ekkado Rumahan Resep Kuliner Cookpad Indonesia

Resep Ayam Rica Rica Beserta Gambar Copd Blog D

Resep Dan Cara Membuat Ayam Rica Rica Sederhana

Videos Matching Ayam Rica Rica Indonesian Food Revolvy

Resep Semur Ayam Tahu Pedas Masakan Rumahan Simpel

Resep Ayam Lada Hitam Ala Rumahan Yang Enak

Resep Masakan Ayam Teriyaki Rumahan Bumbu Sederhana Resep

Resep Masakan Rumahan Sederhana For Android Apk Download

Cara Membuat Ayam Rica Rica Pedas Enak Dan Spesial Resep

Resep Ayam Rica Rica Rumahan Non Msg Oleh Aninditha D A

Resep Mie Ayam Rumahan Mantab 3 0 Apk Download Android

5 Resep Olahan Ayam Versi Rumahan

Resep Rica Rica Ayam Rumahan Oleh Vrinsen Mjee Cookpad

All Categories Resep Masakan Indonesia

Resep Praktis Ayam Rica Rica Bumbu Pedas Enak Banget

Resep Masakan Praktis Rumahan Indonesia Sederhana Ayam Rica

Resep Ayam Rica Rica

Intip Resep Membuat Ayam Goreng Renyah Ala Rumahan Resep

Ayam Rica Rica Ala Dapur Rumahan Capuraca

Ayam Rica Rica Ala Rumahan Pedas Mantap

Tag Resep Rumahan Resep Ayam Rica Rica Pedas Cocok

Resep Dan Cara Membuat Roti Cinnamon Roll Untuk Rumahan


Belum ada Komentar untuk "Resep Rica Rica Ayam Rumahan"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel