Resep Bikin Onde Onde



Tutorial Kuliner Onde Onde Nutella Lifestyle Liputan6 Com

Resep kue onde onde wijen ketawa dan cara membuatnya

Cara membuat onde onde ketawa. Kue onde onde mempunyai dua jenis yakni onde onde wijen dan onde onde ketawa. Sebenarnya resep onde onde bulat dan resep onde onde ketawa sama, hanya berbeda cara membuat onde onde saja. Yuk baca selengkapnya petunjuk resep kue onde onde yang dilengkapi dengan cara membuat onde onde setahap demi setahap. Kue onde onde merupakan jenis makanan kategori jajanan pasar yang bukan hanya murah harganya namun juga mudah membuatnya, namun demikian tetap harus belajar yang benar dahulu supaya dapat membuat onde onde yang sesuai dengan harapan.

Cara membuat kue onde onde, baik yang biasa maupun yang ketawa cukup mudah kok. Kue onde onde termasuk dalam aneka jajanan tradisional indonesia yang enak dan ada sejak puluhan bahkan ratusan tahun yang lalu. Jajanan pasar seperti onde onde ketawa banyak di jual di warung warung ini murah harganya dan banyak di sukai oleh anak anak maupun para remaja. Kue yang satu ini, sekarang mempunyai dua kreasi yakni kue onde onde bungkus wijen ( dalamnya biasanya isi kacang hijau ) dan kue onde onde ketawa ( tampilannya lebih padat dan tanpa isian ).

Cara membuat kue onde onde isi kacang hijau dan kue onde onde ketawa sebenarnya sama persis, jika ada perbedaan, hanya terletak pada cara membuat adonannya saja. Kue tradisional ini bahkan sekarang banyak di jual di berbagai pasar swalayan atau bahkan pasar modern. Seperti resep kue tradisional lainnya, maka resep kue onde onde ini juga terbilang mudah dan gampang, sehingga tidak memerlukan pengalaman dalam membuat kue. Hanya dalam beberapa kali percobaan, maka anda sudah terbiasa dalam membuat kue onde onde ini. Bahkan dapat dikatakan kecil kemungkinannya anda gagal dalam membuat kue tradisional ini.

Namun demikian, saat pertama kali, tentunya anda harus memperhatikan beberapa petunjuk cara membuat kue onde onde ini, baik yang isi kacang hijau maupun onde onde ketawa. Untuk kreasi baru tentunya anda dapat mengganti isinya dengan isian yang lain, onde onde isi keju, isi sayuran, isi daging ayam, dan lainnya. Yah memang sekarang banyak bermunculan makanan atau jajanan yang isinya sedikit berbeda dari biasanya.

Sebelum belajar membuat onde onde yuk kita persiapkan peralatan dan bahan bahannya seperti : tepung terigu, santan kelapa, wijen, kacang hijau, dan lainnya. Untuk lebih jelasnya silahkan baca petunjuk cara membuatnya secara lengkap di sini :

Resep cara membuat onde onde bungkus wijen isi kacang hijau

Bahan kulit onde onde

  • Sediakan tepung ketan sekitar 200 gram.
  • Siapakan juga gula pasir halus, paling tidak 50 gram saja.
  • Jangan lupa air dingin 1 gelas
  • Wijen secukupnya.

Cara membuat kulit kue onde onde

  • Gunakan wadah plastik secukupnya dan masukkan tepung ketan.
  • Masukkan 50 gram gula halus dan aduk aduk hingga bercampur.
  • Tambahkan air sedikit demi sedikit sambil di aduk aduk ( gunakan tangan ) hingga terbentuk adonan yang kalis dan pulen.

Bahan Isi kue onde

  • Sediakan kacang hijau yang sudah matang dan dihaluskan sekitar 100 gram atau secukupnya.
  • Buat santan kental dari setengan butir kelapa tua sekitar ½ gelas.
  • Gula pasir ± 50 gram.
  • Biar aromanya enak, gunakan vanili : ± 1/2 sendok teh.
  • Sedikit garam untuk penyempurna rasa.

Cara membuat isian kue onde onde

  • Ambil wajan teflon dan masukkan ½ gelas santan kental.
  • Masukkan jugakacang hijau yang telah dihaluskan tadi.
  • Gunakan nyala api kompor kecil hingga sedang.
  • Tambahkan ( gula pasir + vanili + garam sedikit ), kemudian aduk aduk secara perlahan hingga santan kental habis.
  • Matikan api kompor dan dinginkan.

Nah sekarang bahan kulit dan isi onde onde telah jadi, sekarang melangkah ke cara membuat kue onde onde biji wijen

  • Ambil adonan secukupnya dan buat bulatan bulatan yang besarnya sesuai dengan selera anda.
  • Ambil satu bulatan adonan dan buat lobang.
  • Masukkan isiannya ( kacang hijau ), kemudian tutup kembali.
  • Gulingkan pada wijen.
  • Goreng dengan minyak panas hingga matang.
  • Kue onde onde wijen isi kacang hijau siap untuk dinikmati.

Lantas bagaimana resep kue onde onde ketawa dan petunjuk cara membuatnya. Meskipun cara membuat kedua jenis kue onde onde ini sama, namun memerlukan bahan yang berbeda. Kalau bahan untuk onde onde isi kacang hijau dengan tepung ketan, tapi untuk kue onde onde ketawa menggunakan bahan utama tepung terigu. Untuk lebih lengkapnya, yuk baca keterangan berikutnya yakni cara mudah membuat kue onde onde ketawa.

Resep cara membuat onde onde ketawa

Bahan-bahan onde onde ketawa :

  • Sekarang sediakan sekitar 200 gram tepung terigu protein rendah.
  • Sediakan juga kira kira 100 gram gula pasir halus.
  • Jangan lupa sediakan margarin ± 15 gram. Bunda dapat membeli yang sachet aja.
  • Jangan lupa baking powder kira kira ½ sendok teh.
  • Ada baiknya di tambah  dengan telor ayam 1 butir.
  • Garam paling tidak ¼ sendok teh ( sesuaikan )
  • Air bersih secukupnya
  • Minyak untuk menggoreng, secukupnya.
  • Wijen secukupnya.

Petunjuk cara membuat kue onde onde ketawa

  • Ambil wadah untuk membuat adonan, gunakan sesuai banyaknya adonan.
  • Ambil ayakan dan campurkan tepung terigu bersama baking powder. Ayak ke tempat wadah adonan tadi.
  • Ambil wadah lainnya dan masukkan 15 gram margarin dan gula halus, kemudian kocok dengan mixer dengan putaran sedang hingga warnanya keputihan.
  • Tambahkan telur ayam + garam secukupnya + air sekitar 1 sendok makan. Terus kocok dengan mixer hingga semua bahan bercampur rata.
  • Sekarang tambahkan ( tepung + baking powder ) sedikit demi sedikit sambil terus di aduk aduk hingga menjadi adonan yang kenyal. Perlu diketahui bahwa tampilan adonan onde onde ketawa ini sedikit keras.
  • Sampai di sini adonan onde onde ketawa sudah jadi, sekarang yuk mulai bentuk menjadi bulatan bulatan.
  • Ambil sedikit adonan dan bulatklan, kemudian gulingkan pada wijen basah.
  • Goreng dengan minyak panas hingga warnanya kuning kecoklatan.
  • Oh ya supaya onde onde bunda bisa ketawa, maka sebelum menggoreng iris menyilang hingga separoh bulatan.
  • Siap di konsumsi bersama keluarga.

Nah sekarang bunda sudah bisa membuat kue onde onde bungkus wijen dan onde onde ketawa. Untuk waktu selanjutnya silahkan membuat kue enak lainnya, coba saja kue donat kentang yang sekarang sedang naik daun, karena tampilannya lebih lembut. Yuk belajar membuat masakan sedap dan kue enak di Resep Masakan Indonesia.

Gallery Resep Bikin Onde Onde

Resep Onde Onde Isi Cokelat Lumernya Lezat Di Mulut

Bikin Onde Onde Nougat Yuk Begini Resepnya Republika Online

5 Resep Membuat Onde Onde Yang Empuk Dan Manis Untuk Camilan

Vestindocorderosa Cara Membuat Onde Onde Ketawa Istimewa Lezat

Resep Onde Onde Pelangi Ala Fitrisasmaya Yang Cocok Buat Pemula

Resep Dan Cara Membuat Onde Onde Pandan Isi Kacang Merah Yang Lembut Dan Enak

Resep Onde Onde Empuk Tanpa Kentang Oleh Utami Nurhayati

Onde Onde Pelangi

Onde Onde Resep Cara Membuat Onde Onde Garing Di Luar Empuk Di Dalam

Cara Membuat Onde Onde Keju Enak Nikmat

Ini Bukan Resep Onde Onde Klepon Kampungan Inspirasi Shopee

Onde Onde Empuk

Videos Matching Cara Membuat Onde Onde Bugis Revolvy

Resep Onde Onde Ketawa Camilan Manis Nikmat Yang Bisa Bikin

Resep Onde Onde Kentang Lembut Dan Empuk Anti Meletus

Resep Onde Onde Mini Kacang Hijau Renyah Aneka Resep

Resep Onde Onde Isi Kacang Merah

Buat Buka Puasa Bikin Onde Onde Praktis Ini Yuk

Resep Onde Onde Khas Minang

Resep Onde Onde Singkong

Cara Membuat Onde Onde Yang Mudah Dan Menggelitik Lidah

Resep Onde Onde Hobimasak Info

Resep Onde Onde Isi Kacang Hijau Sederhana Masak Id

Resep Onde Onde Pandan Mini Bede Dengan Onde Yang Jual Di

Resep Onde Onde Tanpa Kentang Oleh Yenny Z Rizqi Cookpad


Belum ada Komentar untuk "Resep Bikin Onde Onde"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel