Resep Sandwich Tuna
Cara Membuat Roti Sandwich Sehat dan Bergizi di Rumah
Hati-hati penipuan mengatasnamakan Maksindo. Beli mesin Maksindo hanya di cabang resmi dan transfer ke Rekening Perusahaan Maksindo. Semua transaksi dianggap sah, jika pembayaran dilakukan ke rekening atas nama perusahaan. Bukan rekening pribadi.
Pagi hari merupakan waktu sibuk bagi Anda untuk menyiapkan keperluan sarapan. Sarapan tidak boleh ditinggalkan, karena sarapan sangat diperlukan oleh tubuh sebagai sumber energi saat beraktivitas. Namun, terkadang karena waktu yang sempit, Anda menyajikan hidangan sarapan yang mudah dibeli di warung yang menjual aneka kue, gorengan, ataupun nasi uduk. Akan tetapi, apabila Anda tidak memiliki banyak waktu untuk membelinya di luar atau cuaca di luar sedang hujan. Anda harus membuat sarapan sendiri di rumah. Mungkin hidangan ini dapat menjadi solusi yang terbaik, yaitu sandwich atau roti lapis. Sandwich merupakan hidangan yang terbuat dari roti yang di dalamnya diisi dengan sayuran, daging, dan keju lembaran. Makanan yang simple dan menjadi kegemaran masyarakat untuk menu sarapan dan juga makan siang. Sandwich atau roti isi merupakan salah satu makanan yang terbuat dari roti yang diisi dengan daging, sayuran, keju dan biasanya diberi saus agar rasanya menjadi lebih mantap dan nikmat. Selain mudah untuk dibawa, bahan membuat sandwich sangat mudah untuk didapatkan. Kebanyakan roti sandwich dijadikan bahan untuk sarapan atau sebagai bahan tambahan makanan. Pembuatan roti sandwich ini cukup sederhana dengan bahan yang bisa dibeli dengan mudah. Makanan yang merakyat mudah dibuat dan tentunya juga aman di konsumsi untuk semua orang.
Sandwich mengandung gizi yang hampir sama dengan nasi, memiliki karbohidrat yang cukup untuk pasokan energi sebelum melakasanakan aktivitas sehari-hari. Pada dasarnya jenis roti sandwich ada beberapa macam : sandwich sehat (berisi buah dan sayur), Sandwich berprotein (berisi daging, telur dsb) bisa disajikan atau dapat dikreasikan sesuai dengan selera anda masing-masing. Sandwich makan siang biasanya disajikan dalam kondisi dingin dan sandwich makan malam biasanya disajikan dalam kondisi panas, akan tetapi Anda tidak harus selalu mengikuti aturan itu. Makanan ini juga bisa anda sajikan dengan kondisi panas atau dingin. Bagi sahabat yang ingin mencoba untuk membuat sandwich spesial, silahkan lihat selengkapnya mengenai kumpulan resep cara membuat roti sandwich.
Resep Sandwich Sederhana
Bahan-bahan:
- Sarden siap pakai, tiriskan dari sausnya dan panggang sebentar.
- Roti tawar, buang kulitnya
- Bawang Bombay, cincang halus
- Tomat, iris tipis-tipis
- Keju chedar lembaran
- Mayonaise
- Telur direbus, iris tipis-tipis
- Daun selada
Cara Membuat :
- Roti tawar iris adalah roti yang banyak ditemukan di supermarket . Roti tawar iris banyak digunakan untuk membuat sandwich pada umumnya, seperti sandwich jeli dan selai kacang. Pangang roti tawar yang telah dihilangkan kulitnya terlebih dahulu tanpa diolesi mentega.
- Tunggu roti hingga berwarna kecoklatan,
- Kemudian angkat dan olesi dengan mayonaise secukupnya pada permukaan roti. Saus ditambahkan untuk menambah rasa dan membuat roti Anda sedikit basah. Anda tidak diwajibkan menggunakan saus, tetapi saus berfungsi menambahkan rasa dan tekstur dalam makanan. Saat dioleskan ke roti, saus harus merata hingga ke ujung roti, sehingga roti sepenuhnya tertutupi. Selain Mayonaise beberapa saus yang bisa Anda pilih di antaranya:
- Saus Barbecue
- Butter
- Mayo
- Pesto
- Hollandaise Mustard
- Saus tomat
- Selanjutnya tata bahan isi sandwich, jadikan semua bahan-bahan isi tersebut menjadi satu, selanjutnya tambahkan mayonaise satu sendok dan aduk hingga rata.
- Siapkan roti tawar yang sudah dipanggang, lapisi roti tawar dengan keju dan daun selada, selanjutnya campurankan isi sandwich diatasnya.
- Selanjutnya tutupi dengan irisan bawang Bombay atau tomat beserta daun selada. Kemudian tambahkan mayonaise di atas bawang bombay atau daun selada sebelum ditutup dengan lapisan roti yang terakhir.
- Sandwich telah siap untuk dihidangkan.
Cara Membuat Yang Kedua
Bahan-bahan :
- Roti tawar 6-8 lembar, dapat menggunakan roti tanpa kulit pinggirannya
- Keju sejumlah 2-4 lembar
- Selada
- Mayonnaise
- Daging asap sejumlah 2-4 lembar
- Telur sejumlah 2 butir
- Tomat ½ buah diiris-iris
- Minyak goreng untuk menggoreng telur
- Mentimun ½ buah diiris-iris
Cara Membuat Sandwich :
- Goreng telur bentuk mata sapi satu persatu..
- Masak daging asap tanpa menggunakan minyak. Sisihkan.
- Ambil roti tawar, selanjutnya tumpuk dengan irisan tomat, selada, keju lembaran, daging asap, telur, dan mayonnaise. Jika ingin tebal, lakukan langkah ini sampai dua kali.
- Tumpuk kembali menggunakan selembar roti tawar.
- Potong kulit pinggiran roti tawar sesuai selera.
- Potong roti hingga membentuk segitiga menggunakan pisau tajam agar potongannya menjadi rapi.
- Sajian Sandwich telah siap.
Supaya cara membuat roti sandwich semakin efisien dan mudah maka segera gunakan mesin yang tepat untuk mempermudah kegiatan usaha atau keperluan anda sehari hari. Mesin yang cocok digunakan untuk membuat sandwich ini adalah Mesin Pembuat Sandwich (SW20). Mesin ini berguna untuk membakar roti dan membantu Anda lebih cepat menyajikan roti sandwich dengan cepat dan lezat. Maksindo sebagai penyedia mesin usaha dan keperluan sehari-hari menawarkan mesin Mesin Pembuat Sandwich (SW20) dengan harga terjangkau dan bersahabat. Info selengkapnya mengenai Mesin Pembuat Sandwich (SW20) silahkan kunjungi website kami => KLIK DISINI
Resep Membuat Roti Sandwich Yang Ketiga
Bahan-bahan sandwich sederhana :
- Roti tawar, buang bagian kulitnya.
- Keju chedar,
- Mayonnaise.
- Bawang bomay, dicincang halus
- Telur rebus, diiris tipis.
- Toamt segar, diiris tipis
- Ikan sarden siap pakai, saus dipanggang sebentar.
Cara membuat sandwich sederhana :
- Langkah pertama, roti tawar dihilangkan bagian kulitnya dipanggang dahulu tanpa di kasih olesan mentega.
- Biarkan rotinya sampai berubah warna menjadi kecoklatan, Kemudian angkat dan olesi dengan menggunakan mayonnaise secukupnya pada permukaan roti.
- Berikutnya untuk membuat bagian isi sandwich dengan cara semua bahan dijadikan satu, selanjutnya bahan ditambahkan mayonnaise dengan satu sendok serta diaduk sampai merata.
- Siapkan roti tawar yang selesai dipanggang, lapisi roti bersama keju serta daun selada di bagian atasnya, selanjutnya campurkan isi sandwich pada tumpukan selanjutnya.
- Tutup dengan bahan bersama irisan telur dan tomat, tambahkan mayonnaise di atas selada ditutup menggunakan lapisan roti terakhir .
- Sandwich sederhana siap untuk di hidangkan.
Cara Membuat Sandwich Yang Keempat :
Bahan Sandwich Isi Daging :
- 1 bawang bombay, dipotong bulat tebal 1cm, dibakar
- 6 lembar roti tawar, dipanggang
Bahan Untuk Sayuran (aduk rata ) :
- 1 buah timun, iris kecil
- 1 buah wortel import, iris kecil
- 1 buah tomat, iris kecil
- 6 lembar lettuce, iris dengan halus
Bahan Untuk Tumisan
- 1 sdm minyak untuk menumis
- 150 gram daging sukiyaki
- 1/4 sdt merica bubuk
- 1 sdt kecap manis
- 50 ml air
- 2 siung bawang putih, cincang kasar
- 1/2 sdm saus tiram
- 1/4 sdt garam
- 1 sdt kecap asin
Cara Membuat Sandwich Isi Daging dan Sayuran :
- Membuat Tumisan, panaskan minyak lalu tumis bawang putih hingga harum. Kemudian masukan daging sukiyaki, masak hingga warna daging berubah kecoklatan.
- Selanjutnya tambahakan secukupnya kecap asin, kecap manis,saus tiram, garam dan merica bubuk. Aduk hingga merata, tuangkan sedikit air dan masak hingga matang.
- Selanjutnya ambil selembar roti tawar, tata sayuran, tumisan, dan bawang bombay. Tutup menggunakan selembar lapisan roti terakhir.
- Sandwich isi daging sayuran siap disajikan.
Cara Membuat Sandwich Yang Kelima
Bahan :
- 200 ml susu
- 1 lembar daging sapi
- 1 lembar keju
- Tepung terigu secukupnya
- 50 gram tepung terigu
- Minyak goreng secukupnya
- Tepung roti secukupnya
- 1 buah tomat
- 10 lembar daun basil
- 4 lembar roti tawar
- 3 buah jamur kancing
- 1 siung bawang putih
Cara Membuat :
- Siapkan satu lembar roti tawar, selanjutnya oles tipis dengan bahan pencelup (tepung terigu,susu, bawang putih, margarin). Kemudian letakan 1 lembar keju dan selembar daging asap, selanjutnya tutup dengan lapisan roti diatasnya.
- Setelah itu campurkan dengan 3 sendok adonan pencelup, dan oleskan secara merata di atas roti, selanjutnya tumpuk lagi dengan roti tawar dan lapisi bersama tomat dan jamur.
- Tutup kembali di atasnya dengan sepotong roti. Lalu diamkan beberapa menit di dalam freezer.
- Selanjutnya iris pada bagian pinggiran kulit roti tawar, taburan tipis pada permukaan roti tawar dengan tepung terigu,selanjutnya celupkan dalam bahan pencelup. Gulingkan dan ratakan ke dalam tepung roti.
- Goreng sandwich hingga berwarna kememasan
- Sandwich spesial siap untuk disajikan.
Cara Membuat Sandwich Yang ke Enam
Bahan:
- 5 buah sosis, goreng hingga matang
- 5 lembar roti tawar, potong bagian pinggirnya
Saus:
- Minyak untuk menggoreng
- 1 sdm saus tomat
- ½ sdt merica bubuk
- ½ sdt oregano kering
- 2 sdt mayones
- 15 gram keju parut halus
Pelapis:
- 1 butir telur ayam
- 100 g tepung panir
Cara membuat:
- Saus: Campurkan semua bahan yang disiapkan. Sisihkan.
- Siapkan rotitawar yang telah dipotong pinnggirnya, letakkan sosis di salah satu sisinya, selanjutnya beri saus.
- Gulung hingga memadat . Rekatkan ujung-ujungnya menggunakan sedikit telur.
- Gunakan telur kocok utuk melapisi dan gulingkan dalam tepung panir kasar. Lakukan sampai selesai
- Panaskan minyak goreng. Goreng hingga kuning keemasan. Tiriskan.
- Sandwich siap untuk dinikmati
- Sajikan dengan hangat
- Nikmati dengan saus sambal atau sambal bangkok.
Resep Membuat Roti Sandwich Yang ke 7
ROTI SANDWICH TUNA
Bahan-bahan :
- 100 gram tuna
- 4 roti tawar
- Margarine
- 2 lembar keju slice
Cara membuat:
- Siapkan roti tawar dan oles menggunakan margarin
- Selanjutnya letakkan keju di atasnya.
- Siapkan tuna dan letakkan di atas keju.
- lalu tutup menggunakan roti tawar pada lapisan teratas.
- Sandwich tuna cheese siap dinikmati
Demikian merupakan pembahasan mengenai cara membuat roti sandwich yang membuatnya sangat sederhana dan mudah. Proses pembuatan sandwich ini mudah dan bisa dicoba di rumah. Bahan dan peralatan yang bisa memanfaatkan dapur rumah bisa dijadikan salah satu kegiatan untuk mengisi waktu luang Anda. Semoga informasi yang disampaikan di atas bisa bermanfaat bagi para pembaca dan selamat mencoba.
Gallery Resep Sandwich Tuna
Resep Sandwich Tuna Panggang Menu Sarapan Kekinian Yang
Tuna Melted Sandwich Resep Resep Masakan
Sandwich Telur Butuh Panduan Cara Membuat Video Resep
Resep Aneka Roti For Android Apk Download
Resep Tuna Sandwich Sarapan Favorit 1
How To Make Croissant Tuna Sandwich Resep Croissant Tuna
Resep Tuna Sandwich Gorengan Kremes
Creamy Avocado Tuna Sandwich Give Recipe
Spicy Chipotle Tuna Melt Sandwiches
Resep Burger Dan Sandwich Lengkap By Rere Cozydev
Resep Sandwich Tuna Ala Maria Oleh Maria Qibty Cookpad
Tuna Club Sandwich Uploaded By はねぺん On We Heart It
Resep Masakan Egg Salad Sandwich
Open Faced Avocado Tuna Sandwich
Resep Tuna Mayonnaise Sandwich Roti Tuna Mayo Oleh Wina
Resep Cara Membuat Sandwich Tuna Praktis Untuk Bekal Anak
Sandwich Tuna Try Masak Icookasia
Belum ada Komentar untuk "Resep Sandwich Tuna"
Posting Komentar