Resep Aneka Makanan



9 Resep Masakan Rumahan Untuk Pemula Yang Bisa Kamu Coba

Resep Aneka Gorengan Pelengkap Makan Anda

Hmm siapa coba yang tidak menyukai gorengan, panganan yang bisa tergolong berat dan mengenyangkan ini bisa membuat anda ketagihan saat memakannya. Namun jangan salah sebagian orang justru menjadikannya camilan dan sebagian lagi menjadikan gorengan lezat ini sebagai pelengkap makanan anda. Nah, berikut adalah resep lengkap aneka gorengan yang akan membuat anda ketagihan saat memakannya.

1. Resep Bakwan Sayur

Bahan :

  • ½ kg tepung terigu yang berkualitas baik
  • Garam secukupnya
  • Penyedap rasa secukupnya (optional)
  • Merica bubuk secukupnya
  • Air secukupnya
  • Sayuran: wortel, bayam, kubis, toge, jagung, dll
  • 3 siung bawang putih yang dihaluskan
  • 1 butir telur ayam
  • 4 sendok makan tepung beras
  • 2 batang selederi dan 2 batang daun bawang yang diiris tipis

Cara Membuat :

  1. Siapkan wajan dan kompor serta minyak goreng untuk menggoreng bakwan
  2. Rajang sayuran, woltel, kobis, toge, jagung dan daun bawang serta seledri kemudian cuci hingga bersih sayurannya
  3. Campurkan sayuran keadonan tepung terigu dan beras yang berkualitas baik
  4. Kemudian tambahkan air serta telur bila perlu kemudian bumbui dengan garam dan merica serta penyedap rasa dan bawang putih terus aduk hingga tercampur dan mengental.
  5. Kemudian goreng dengan minyak yang penuh serta panas hingga bakwan menjadi kecoklatan dan tiriskan Sajikan bersama cabe atau saus tomat pedas, selamat menikmati.

2.  Resep Gorengan Tahu-Tempe

Bahan :

  • 200 gram tempe yang dipotong ukuran 3 x 4 cm
  • 7 buah tahu putih yang berukuran kecil
  • 100 ml air
  • Minyak goreng secukupnya

Bumbu Halus :

  • 3 siung bawang putih
  • 1 sendok teh ketumbar
  • Garam secukupnya

Cara Membuat :

  1. Ulek semua bawang putih, ketumbar dan juga garam hingga halus.
  2. Tambahkan 100 ml air ke dalam cobek dan cicipi. Jika kurang asin, maka adonan bisa ditambahkan garam secukupnya.
  3. Masukkan semua irisan tahu dan juga tempe yang telah diiris sebelumnya ke dalam adonan.
  4. Lumuri semua sisinya hingga merata dan rendam selama kurang lebih 15 menit.
  5. Panaskan minyak goreng secukupnya dengan api berukuran sedang.
  6. Goreng tahu dan tempe hingga berubah warna menjadi kuning keemasan.
  7. Gorengan tahu tempe kini telah siap disajikan.

3. Resep Lumpia Sayuran

Bahan :

  • 375 gram taoge
  • 5 buah tahu putih
  • 4 buah kuntum jamur merang
  • 1/3 buah wortel
  • 12 kulit lumpia
  • 1 sendok makan tepung terigu

Bumbu :

  • 1 sendok teh garam
  • 1/4 sendok teh lada
  • 1/3 sendok teh gula
  • 1/2 sendok teh minyak wijen

Cara Membuat :

  1. Bersihkan taoge dan buang akar halus. Cuci dan tiriskan. Tahu dibelah dua secara horizontal, kemudian iris tipis. Rendam jamur dan air hingga lunak dan buang tangkainya. kemudian jamur dan wortel dipotong kecil dan tipis (diparut). Larutkan tepung dengan 2 sendok makan air untk membuat pasta.
  2. Panaskan 2 sendok makan minyak dalam wajan. Tumis jamur, wortel, dan tahu. Tambahkan taoge dan bumbu. Tumis sebentar dan kemudian.
  3. Letakkan kulit lumpia dan permukaan yang datar. Bagi isi lumpia menjadi 12 bagian yang sama banyak. Taruh satu bagian isi ke tengah kulit lumpia, kemudian gulung/lipat hingga berbentuk persegi empat panjang. Letakkan bagian pinggirnya dengan pasta tepung.
  4. Panaskan 2 cangkir minyak goreng dalam wajan dan goreng lumpia hingga cokelat kekuningan. Angkat dan tiriskan. HIdangkan dengan sau sambal.

4. Resep Tahu Isi Sayur

Bahan Isian :

  • Taoge, diparut
  • Wortel, diparut
  • Daun bawang
  • Merica
  • Kaldu bubuk

Bahan Pelapis :

  • 10 bh tahu pong
  • 3 sendok munjung terigu
  • Air
  • Garam

Cara Membuat :

  1. Membuat isian : Tumis taoge dan wortel yang sudah diparut serta daun bawang. Lalu tambahkan garam merica dan kaldu bubuk yang sudah disiapkan. Oseng hingga layu jangan lupa koreksi rasa. Angkat dan sisihkan.
  2. Belah memanjang satu sisi tahu dan jangan sampai tembus/terputus, untuk memasukkan bahan isi. Lalu tambahkan bahan isi kedalamnya. Lakukan hingga tahu habis. Sisihkan.
  3. Membuat pelapis cukup dengan mengencerkan terigu dengan air tambahkan sedikit garam. Aduk rata hingga halus dan tak bergerindil.
  4. Panaskan minyak untuk menggoreng. Jika sudah panas, celupkan tahu isi pada adonan pencelup lalu goreng hingga pelapis agak kekuningan. Angkat dan sajikan dengan saus sambal atau cabe rawit.

5. Resep Pangsit Goreng

Bahan-bahan :

  • Kulit pangsit siap pakai
  • Daun bawang
  • 100 gr ayam cincang
  • 100 gr tepung sagu
  • 50 gr udang cincang
  • 50 gr tepung terigu

Bumbu Halus :

  • 100 ml air
  • 2 siung bawang putih
  • 1 butir telur kocok lepas
  • 1/2 sdt garam

Cara Membuat :

  1. Campurkan semua bahan yang sudah disiapkan lalu aduk hingga rata
  2. Adonan yang dihasilkan akan bertekstur lembek dan lengket
  3. Dengan menggunakan sendok, letakkan adonan di tengah-tengah kulit pangsit. Setelah itu lipat segitiga dan ujungnya ditemukan
  4. Terakhir goreng semua adonan hingga kecoklatan dan matang.

Bagaimana gampang dan praktis bukan membuatnya, semoga bermanfaat dan selamat mencoba ya :)

Tentang Resep Koki

Resepkoki.co adalah situs kumpulan resep masakan rumahan mudah dan praktis. Selain itu, disini juga terdapat banyak tips dapur, tutorial & tips memasak, info kesehatan, dan banyak lagi.

Resep Koki dibuat juga bertujuan untuk membantu ibu-ibu yang terkadang suka bingung akan memasak apa buat keluarganya :)

Info lengkap dapat Anda baca disini.

Copyright 2020 Resep Koki Media

Connect With Me:

Bingung Masak Apa?

[GRATIS] Gabung di newsletter Resepkoki sekarang. Dapatkan resep & tips terbaru via email.

x

Gallery Resep Aneka Makanan

Resep Aneka Masakan Nusantara 1 0 Apk Download Android

Kumpulan Resep Makanan Ringan Sederhana Yang Mudah Dibuat

Teori Dan Resep Aneka Masakan

4 Resep Jajanan Pasar Yang Mudah Dibuat Di Rumah

Aneka Resep Makanan Rumahan By Cupuluwak Books

6 Resep Aneka Makanan Kacang Kedelai Dapur Ocha

Resep Aneka Masakan Cumi Asin Resep Kuliner Cookpad

Aneka Masakan Dengan Bahan Ikan Yang Menggugah Selera

Resep Aneka Bakso Resep Masakan Kue Minuman Terbaru

Resep Aneka Masakan Ayam Hari Ini Pilih Yang Mana Moms

Resep Aneka Masakan Berkuah Bening Santan Praktis Aneka

Resep Aneka Makanan Ringan Home Facebook

Download Resep Masakan Rumahan 4 0 12 Apk Android Apkdl In

Nugget Tahu Crispy Aneka Masakan Tahu

Kumpulan Resep Aneka Makanan Menu Takjil Buka Puasa Praktis

20 Resep Aneka Olahan Ikan Laut Enak Dan Sederhana

5 Resep Olahan Telur Buat Kamu Yang Gak Punya Banyak Waktu

Resep Talam Jagung Dan Cara Membuat Bacaresepdulu Com

Resep Aneka Masakan Tahu Resep Nuget Tahu Resep Masakan

38 Resep Aneka Kue Basah Modern Praktis Sederhana Cara

Resep Aneka Makanan Home Facebook

20 Resep Aneka Olahan Ikan Laut Enak Dan Sederhana


Belum ada Komentar untuk "Resep Aneka Makanan"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel