Resep Tongseng Daging Sapi Spesial



Resep Tongseng Sapi Torpedo Archives Dayya Mesin

5 Resep Tongseng Kambing Spesial Merayakan Big Days Keluarga Anda

Resep Tongseng Kambing – Tongseng merupakan salah satu kuliner nusantara yang mirip dengan gulai, hanya saja bumbu tongseng lebih terasa kuat di lidah. Selain itu, tongseng dibuat dari daging kambing, sapi, atau kerbau yang masih menempel pada tulang seperti bagian iga dan tulang belakang.

Tidak perlu meriah, big days anggota keluarga bisa Anda rayakan dengan menu spesial ini. Bumbu rempah halus seperti bawang merah, bawang putih, lada, cengkeh, kemiri, jintan, ketumbar, lada/merica, jahe, dan lengkuas menjadikannya spesial.

Sedangkan pelengkap yang biasa dimasukkan dalam kuah kentalnya selagi dimasak yaitu kol, irisan bawang putih, tomat, jeruk nipis, cabai rawit utuh, santan, garam, dan kecap.

Meski dianggap sebagai kuliner khas Solo, kini hadir variasi tongseng lainnya, seperti tongseng Betawi dan tongseng daging suwir tahu Kebumen.

Kandungan kolesterol daging kambing lebih ‘aman’ daripada sapi dan kerbau. Oleh karena itulah kita ulas 5 resep tongseng kambing, yaitu resep tongseng kambing tanpa santan, sederhana, paling enak, Betawi, dan khas Solo.

Resep Tongseng Kambing Tanpa Santan

Faktor lain selain kolesterol daging yang memicu keengganan seseorang untuk mengonsumsi tongseng adalah kandungan santannya yang menjadi pantangan untuk menjaga kesehatan. Padahal rasa gurih dan lezat sangat dipengaruhi oleh perasan daging kelapa ini.

Lantas bagaimana menyiasati agar tongseng tetap sedap, gurih, dan spesial? Ada beberapa bumbu yang bisa kita tambahkan pada resep tongseng kambing tanpa santan ini. Apa sajakah bumbu-bumbu tersebut? Simak bahan-bahan dan cara membuatnya berikut ini.

Bahan-bahan:

  • ½ kg daging kambing, potong dadu
  • 200 gram kubis, iris-iris dan singkirkan tulangnya
  • Cabai rawit, sesuai selera
  • 2 buah tomat merah, iris tipis
  • 1 siung bawang putih, iris tipis
  • 1 cm lengkuas, memarkan
  • 3 buah bawang merah, iris tipis
  • 1 cm jahe, memarkan
  • 5 sdm kecap manis
  • 2 lbr daun jeruk
  • 1 ½ L air
  • Minyak goreng secukupnya

Bumbu untuk tongseng:

  • 5 siung bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 1 ½ sdt merica bubuk
  • ½ sdt kunyit bubuk
  • Gula pasir dan air jeruk nipis secukupnya

Cara membuat Tongseng Kambing Tanpa Santan:

  1. Siapkan wajan lalu panaskan minyak. Tumis bumbu halus, lengkuas, jahe, dan daun jeruk sampai harum.
  2. Masukkan daging kambing yang telah dipotong-potong sambil diaduk. Tunggu sampai warnanya berubah kecoklatan.
  3. Tambahkan air lalu masak sampai daging kambing terasa empuk.
  4. Siapkan wajan lain lalu tumis bawang merah dan bawang putih. Setelah harum, masukkan kubis, tomat, kecap, dan cabai rawit. Aduk sampai sayuran agak layu.
  5. Selanjutnya, angkat tumisan lalu pindahkan ke dalam wajan berisi daging kambing. Biarkan mendidih selama beberapa menit.
  6. Angkat jika daging kambing sudah terasa empuk.
  7. Tongseng kambing tanpa santan siap disajikan untuk hari besar keluarga Anda.

Tujuh langkah dalam resep di atas membuat tongseng kambing buatan Anda menjadi lebih segar dan spesial meski tanpa santan. Perayaan hari besar akan semakin meriah dengan anggota keluarga yang terjaga kesehatannya bukan?

Resep Tongseng Kambing Sederhana

Tongseng yang Anda konsumsi di restoran, rumah makan, atau pinggir jalan mungkin tidak saja enak, tapi juga tampilannya yang sudah cukup ‘wah’ dan mengugah selera.

Tapi tahukah Anda, kita bisa menerapkan resep tongseng kambing versi sederhananya di rumah. Tentunya dengan bahan-bahan yang mudah didapat juga di dapur rumah Anda. Penasaran dengan resepnya, yuk segera intip bahan-bahan dan cara pembuatannya.

Bahan-bahan:

  • 200 gram daging kambing, potong dadu
  • 75 gram kol
  • 2 siung bawang merah, iris tipis
  • 3 buah cabai merah, cacah
  • 1 cm lengkuas, memarkan
  • 1 batang serai, memarkan
  • 1 batang daun bawang, iris besar
  • 1 buah tomat merah
  • 2 lbr daun salam
  • 500 ml air
  • 400 ml santan
  • 2 sdm kecap
  • Minyak secukupnya

Bumbu halus:

  • 2 butir bawang merah
  • 2 siung bawang putih
  • 2 butir lada
  • ½ sdt ketumbar bubuk
  • 2 buah kemiri sangrai
  • 2 cm kunyit bakar
  • 1 sdt garam

Cara membuat Tongseng Kambing Sederhana:

  1. Siapkan panci berisi air lalu rebus daging kambing dan daun salam sampai mendidih.  Setelah itu buang airnya lalu potong daging kambingnya sesuai selera.
  2. Masak santan, bumbu halus, daun salam, serai, dan lengkuas sampai mendidih dan aduk terus agar santan tidak pecah, kemudian sisihkan.
  3. Tumis bawang merah, cabai rawit merah, dan daging kambing sampai harum. Masukkan kol lalu masak hingga layu. Tambahkan kecap manis, aduk rata.
  4. Masukkan kuah santan ke dalam tumisan lalu aduk kembali sampai mendidih.
  5. Tongseng kambing sederhana siap dihidangkan dengan potongan tomat dan taburan daun bawang.

Mudah bukan, menerapkan lima langkah pembuatan tongseng sederhana di atas? Komposisi bumbu racikan khas Jawa ini menjadi menu yang ditunggu-tunggu oleh keluarga untuk disajikan selain pada perayaan big days.

Resep Tongseng Kambing Paling Enak

Masakan enak tidak selalu lahir dari koki, chef, atau juru masak yang bekerja di restoran, rumah makan, dan kedai makan di pinggir jalan.

Meski amatiran, Anda pun bisa mempraktikkan resep tongseng kambing paling enak di rumah. Ingin tahu cara membuatnya? Langsung saja simak resep berikut.

Bahan-bahan:

  • 400 gr daging/iga kambing, potong dadu
  • 150 gram kol
  • 2 lbr daun salam
  • 5 lbr daun jeruk
  • 800 ml santan
  • 2 cm lengkuas, memarkan
  • 1 L air
  • 2 ½ sdm kecap manis
  • 1 buah tomat merah, iris
  • 3 siung bawang merah, iris
  • 2 batang daun bawang, potong 2 cm
  • 4 buah cabai rawit merah, potong kasar
  • 1 batang serai, memarkan
  • 4 sdm minyak goreng
  • Kayu manis secukupnya

Bumbu halus:

  • 4 siung bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 3 cm kunyit bakar
  • 3 buah kemiri sangrai
  • 1 sdt ketumbar
  • 2 cm jahe
  • 4 butir lada
  • 4 butir cengkeh
  • 1 ½ sdt garam

Cara membuat Tongseng Kambing Paling Enak:

  1. Langkah pertama, siapkan panci lalu rebus daging kambing dalam air mendidih bersama daun salam dan daun jeruk. Biarkan sampai mendidih lagi. Cara ini bisa membuat daging kambing yang Anda tongseng terasa lebih empuk dan harum.
  2. Setelah mendidih dan daging agak matang, buang air rebusannya. Sisihkan.
  3. Rebus santan bersama dengan bumbu halus, lengkuas, serai, kayu manis, dan daun salam sambil diaduk agar santan tidak pecah. Setelah mendidih, sisihkan.
  4. Panaskan minyak goreng dalam wajan, kemudian tumis bawang merah, cabai rawit, dan daging kambing sampai harum.
  5. Masukkan kol lalu tumis hingga layu. Tambahkan kecap manis dan aduk rata.
  6. Tuang santan dan biarkan mendidih. Setelah itu, masukkan daun bawang dan potongan tomat. Tunggu sampai matang.
  7. Siapkan wadah saji dan lalu tuang tongseng paling enak buatan Anda ke dalamnya.

Mudah bukan cara pembuatan tongseng daging kambing ini? Penggunaan bahan dan bumbu rempah-rempahnya bisa bikin keluarga Anda tidak akan melupakan momen perayaan big days kali ini.

Resep Tongseng Kambing Betawi

Indonesia tidak hanya unik dari keberagaman suku dan bahasanya. Begitupula dengan Betawi, tidak hanya logat dan kesenian ondel-ondel yang menjadi ciri khasnya. Ada resep tongseng kambing yang juga bisa merefleksikan keunikannya.

Tidak sulit untuk menerapkan resep ini, yaitu cukup masak seperti cara membuat tongseng biasa. Lantas, apa yang membuat tongseng kambing Betawi ini beda? Yuk, cari tahu dengan mengintip resepnya.

Bahan-bahan:

  • 1 kg daging kambing
  • ¼ buah kol, buang tulangnya, potong kasar
  • 1 L santan
  • 2 butir cengkeh
  • 2 buah tomat hijau
  • 1 batang serai, keprek
  • 1 ruas jari lengkuas, memarkan
  • 3 lbr daun jeruk
  • 5 buah cabai rawit hijau, 3 buah cabai rawit merah utuh
  • 4 sdm kecap manis
  • Garam, minyak goreng, dan bawang goreng secukupnya

Bumbu halus:

  • 10 bawang merah
  • 7 siung bawang putih
  • 1 ruas jari kunyit
  • 4 butir kemiri
  • @ ½ sdt ketumbar, jintan, dan merica

Cara membuat Tongseng Kambing Betawi:

  1. Siapkan wajan lalu panaskan minyak. Tumis bumbu halus hingga harum.
  2. Masukkan serai, lengkuas, daun jeruk, cabai, dan cengkeh. Masak lagi hingga harum.
  3. Tambahkan potongan daging sambil diaduk selama beberapa menit.
  4. Tuang santan lalu biarkan hingga mendidih. Tambahkan kecap, aduk lagi dan biarkan mengental.
  5. Masukkan irisan kol, tomat, cabai rawit utuh. Aduk hingga kol agak layu lalu angkat.
  6. Taburkan garam dan aduk. Sajikan dengan pelengkap berupa taburan bawang goreng, emping, dan acar.

Sekilas cara membuatnya tidak jauh beda dengan resep tongseng kambing lainnya. Padahal penggunaan cengkeh, cabai rawit utuh, dan pelengkap yang menjadi ciri khas tongseng Betawi, membuat aroma bumbu halus makin melekat pada daging kambing.

Resep Tongseng Kambing Khas Solo

Sebagai daerah yang dianggap menjadi tempat lahirnya tongseng, Solo tentu memiliki ciri khas tersendiri pada resep tongsengnya. Masakan olahan kambing ini telah banyak ditemui di Semarang, Yogyakarta, dan daerah Jawa Tengah lainnya tanpa harus menunggu Idul Adha.

Sayangnya, meski rumah makan dan kedai pinggir jalan sudah menjamur, kita tidak bisa mendapati menu ini dengan mudah. Oleh karena itu, tidak ada salahnya untuk mencoba menyajikannya di rumah dengan racikan tangan sendiri. Berikut resep yang bisa Anda coba.

Bahan-bahan:

  • 250 gram daging kambing muda
  • 250 gram daging kambing bertulang/iga
  • 1 L santan kental

Bumbu halus:

  • 6 butir bawang merah
  • 2 siung bawang putih
  • 3 butir kemiri
  • 2 cm kunyit
  • 2 cm jahe
  • 1 sdt ketumbar
  • ½ sdt merica

Bumbu tongseng:

  • 2 batang daun bawang, iris tipis
  • 2 batang serai, memarkan
  • 3 cm lengkuas, memarkan
  • 3 lbr daun salam tua
  • Gula pasir putih, garam halus, kecap, dan kaldu penyedap secukupnya
  • 2 gelas air putih
  • Minyak goreng

Cara membuat Tongseng Kambing Khas Solo:

  1. Langkah pertama, cuci bersih kedua jenis daging kambing. Rebus selama 20 menit, angkat, kemudian saring airnya agar bau prengus menghilang.
  2. Rebus kembali menggunakan air yang baru bersama daun salam. Tunggu hingga daging menjadi empuk, setelah itu angkat dan sisihkan.
  3. Rebus santan kental menggunakan api kecil agar tidak pecah lalu masukkan serai dan lengkuas. Aduk sampai mendidih kemudian sisihkan.
  4. Panaskan minyak goreng menggunakan api kecil lalu tumis bumbu halus, daun salam, gula, garam, dan penyedap. Aduk sampai harum.
  5. Selanjutnya tuang santan campur serai ke dalam tumisan bumbu. Aduk rata.
  6. Masukan daging kambing dan tulangnya ke dalam bumbu tumisan sampai daging terendam bumbu. Tuang kecap manis sesuai selera.
  7. Siapkan wadah saji lalu tuang tongseng daging kambing khas Solo ini dan taburi dengan daun bawang.

Ciri khas tongseng khas Solo terletak pada penggunaan kambing sebagai bahan dasarnya. Perpaduan daging kambing muda dan iga menjadikan masakan ini menjadi resep spesial yang tidak boleh Anda lewatkan untuk disajikan dalam big days keluarga.

Lima resep tongseng kambing telah kita bahas bersama. Anda bisa menyajikannya bergantian pada setiap momen big days keluarga, seperti perayaan wisuda, hajatan, hari kelahiran, naik pangkat, atau pulang haji.

Meski bukan daging sapi, menu tongseng kambing yang Anda racik dengan bumbu rempah khas nusantara sekaligus cinta, membuat masakan Anda menjadi spesial dan tak terlupakan.

Alumni YEA (Young Entrepreneur Academy) Indonesia. Penikmat kopi dan pembelajar yang tak kunjung pintar.

Gallery Resep Tongseng Daging Sapi Spesial

Resep Tongseng Daging Sapi Yang Lezat Masakan Daging

Cara Memasak Tongseng Daging Sapi Lada Hitam Spesial

Rahasia Resep Tongseng Daging Sapi Yang Nikmat Wisata

Videos Matching Resep Tongseng Daging Sapi Mantap Revolvy

Resep Tongseng Daging Sapi Aneka Cooking

Makan Siang Dengan Tongseng Sapi Tanpa Santan

9 Aneka Resep Tongseng Sapi Lezat Dan Enak Wajib Dicoba Di

Tidak Hanya Untuk Sate Dan Gulai Resep Tongseng Kambing

3 Resep Tongseng Sapi Dengan Bumbu Super Lezat

Resep Tongseng Kambing Santan Spesial Idul Adha Beserta Cara

Cara Memasak Tongseng Daging Sapi Lada Hitam Spesial

Resep Tongseng Sapi Pedas Manis Oleh Dhe S Kitchen

Resep Tongseng Sapi Sedap Mudah Dibuat Lifestyle Fimela Com

Resep Tongseng Sapi Torpedo Archives Dayya Mesin

Resep Tongseng Kambing Tanpa Santan Asli Solo Resep

Resep Dan Cara Membuat Bumbu Masakan Tongseng Daging Sapi Pedas Yang Nikmat Dan Lezat

Videos Matching Resep Tongseng Daging Sapi Mantap Revolvy

Sup Tetelan Daging Sapi Toko Mesin Maksindo

9 Aneka Resep Tongseng Sapi Lezat Dan Enak Wajib Dicoba Di

Index Of Wp Content Uploads 2016 08

Resep Tongseng Daging Sapi Enak Menggugah Selera

Lezatnya Tongseng Sapi Pilihan Spesial Untuk Santapan Sahur

Natal 2018 Hangatkan Malam Natal Dengan Sayur Kol Yuk

Resep Tongseng Kambing Yang Menggugah Selera Merdeka Com

5 Resep Daging Sapi Untuk Sajian Spesial Lebaran

4 Resep Tongseng Sapi Khas Solo Yang Tersebar Ke Daerah Lain


Belum ada Komentar untuk "Resep Tongseng Daging Sapi Spesial"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel