Resep Otak Sapi
Resep Membuat Gulai Otak Sapi Paling Enak Aneka Resep
RESEP MEMBUAT GULAI OTAK SAPI PALING ENAK

Resep Membuat Gulai Otak Sapi Paling Enak – Pernahkah Anda mencoba makan gulai namun bahan utamanya bukan daging atau tulang, namun bagian otak? Ya otak sapi. Beberapa orang mungkin saja merasa ngeri dan aneh saat membayangkan menu makanan seperti ini. Tapi jika Anda sudah mencoba bagian ini dan jika sudah merasakannya sendiri kelezatannya, Anda pasti bakal ketagihan.
Jika Anda bosan makan gulai yang biasa dan ingin mencoba sensasi gulai dengan bahan yang berbeda, maka gulai yang satu ini perlu Anda pertimbangkan untuk memasaknya di rumah sendiri. Penasaran seperti apa rasanya? Coba saja resep membuat gulai otak sapi paling enak yang satu ini ya.
Bahan bahan yang dibutuhkan:
- 500 gram otak sapi
- 800 ml santan ( terbuat dari dari satu buah kelapa)
- 1 buah asam kandis
- 2 batang serai (dimemarkan dulu)
- 4 lbr daun jeruk
- penyedap rasa (optional)
Bumbu halusnya:
- 2 siung bawang putih
- 7 siung bawang merah
- 5 buah cabe merah
- 1 sendok teh merica
- 3 cm kunyit
- 3 butir kemiri
- garam & gula secukupnya saja
Cara membuat gulai otak sapi:
- Kukus dulu otak sapinya hingga benar benar matang, kurang lebih sekitar 30 menit. Kupas bagian selaputnya dan kemudian potong-potong.
- Tumislah semua bumbu halusnya & jangan sampai ada yang terlewat, masukkan serainya, empat lembar daun jeruk dan juga asam kandisnya, tumislah hingga tercium aroma harum dan bumbunya matang. Tuangkan santan kelapanya & aduk-aduk hingga panas.
- Masukkan otak sapinya, tambahkan garam & gula secukupnya saja serta boleh juga Anda menambahkan penyedap rasa sapi jika suka, masaklah dengan menggunakan api kecil sambil terus di aduk-aduk hingga kuahnya semakin berkurang.
- Coba dulu sedikit rasa kuahnya, jika bumbunya dirasa sudah pas dan sedap, bisa Anda angkat dan siap untuk disajikan. Jika rasanya masih belum pas, silahkan tambahkan dulu bumbu yang diperlukan. Baca juga: Cara Membuat Buntut Sapi Bakar Pedas Manis.
Cukup mudah bukan resep membuat gulai otak sapi paling enak ini? Gulai otak sapi siap untuk hidangkan dengan sepiring nasi, bisa dilengkapi juga dengan taburan bawang goreng, perasan jeruk nipis & sambal agar lebih maknyus.
Gallery Resep Otak Sapi
Resep Tongseng Otak Sapi Resep Kuliner Cookpad Indonesia
Resep Otak Otak Ikan Bumbu Rempah A La Jtt Just Try Taste
Resep Otak Otak Bandeng Juwana Archives Blog K I
Resep Cara Membuat Seblak Otak Otak Pedas Lengkap Dengan Bumbu
Resep Kari Otak Sapi Resep Kuliner Cookpad Indonesia
Resep Masak Otak Sapi Goreng Masak Memasak
Resep Gulai Otak Sapi Ala Dentist Chef Dentist Chef
Resep Otak Otak Bakar Enak Rancah Post
Resep Otak Sapi Goreng Oleh Dapur Mamah Twins Cookpad
Resep Membuat Gulai Otak Sapi Paling Enak Aneka Resep
Gulai Otak Sapi Cow Brain Curry Chinese Food Indonesian
Resep Otak Sapi Goreng Oleh Mama Icha Cookpad
5 Resep Otak Otak Ini Gampang Bikinnya Nggak Perlu Jajan
Resep Otak Kambing Goreng Telor
Purwanti S Resep Otak Sapi Bumbu Kuning
Gulai Banak Perpaduan Otak Sapi Yang Gurih Dan Lembut
Resep Otak Sapi Goreng Telur Oleh Ikha Farikha Cookpad
Aneka Resep Otak Otak Resep Masakan
Resep Oseng Kikil Sapi Cabai Hijau Indozone Id
Resep Otak Sapi Goreng Telur Resep Membuat Gulai Otak Resep
5 Kreasi Olahan Otak Sapi Yang Bisa Dicoba Dirumah Tetarik
Nikmatnya Mengkonsumsi Otak Sapi Dan Resiko Mengkonsumsi Otak Sapi Yang Berlebihan
Belum ada Komentar untuk "Resep Otak Sapi"
Posting Komentar